Tips dan Trik agar Memori Hp Android Tetap Lega Tidak Cepat Penuh

Sabtu 30 Nov 2024, 11:18 WIB
Simak tips dan trik mudah agar memori Hp Android tidak cepat penuh.(Pinterest)

Simak tips dan trik mudah agar memori Hp Android tidak cepat penuh.(Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Memori HP Android yang cepat penuh dapat mengganggu kenyamanan dalam menggunakan perangkat.

Ketika ruang penyimpanan tidak cukup, performa HP bisa melambat, aplikasi tidak bisa diperbarui, dan Anda pun terpaksa menghapus file penting.

Untuk menjaga memori HP Android tetap lega dan mencegahnya cepat penuh Anda harus pintar-pintar memilih serta menyimpan data.

Dengan melakukan hal tersebut bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk mendapatkan performa yang mumpuni ketika menggunakan perangkat.

Terdapat beberapa tips dan trik yang bisa dilakukan untuk mendapatkan performa terbaik dari HP pintar Anda secara terus-menerus meski sudah dipakai beraktivitas.

Simak penjelasannya secara lengkap di bawah ini agar anda bisa merasakan sensasi beraktivitas menggunakan perangkat secara baik.

Tips dan Trik Memori Hp Tidak Cepat Penuh

1. Bersihkan Endapan File atau Cache

Langkah pertama yang bisa dilakukan inilah dengan rutin membersihkan endapan File atau cache secara berkala.

Meski hanya memakai sedikit saja dalam ruangan penyimpanan di dalam hp, namun jika data tersebut mengendap secara terus-menerus maka dapat membuat kinerja menjadi menurun.

Tenang saja, ketika anda menghapus file ini tidak akan menghilangkan data utama dan hanya membersihkan beberapa data yang tidak diperlukan saja.

2. Hapus Aplikasi

Jika terdapat sejumlah aplikasi yang tidak penting atau jarang digunakan sebaiknya Anda segera menghapusnya.

Cara ini bisa membuat ruang penyimpanan menjadi lebih besar sehingga membuat performa HP menjadi lebih baik.

Berita Terkait
News Update