Tips Aman Gunakan QRIS, Cek Kode QR dan Manfaatkan Fitur Ini

Sabtu 30 Nov 2024, 17:06 WIB
Ilustrasi. Inilah tips aman menggunakan QRIS yang perlu diketahui. (Freepik)

Ilustrasi. Inilah tips aman menggunakan QRIS yang perlu diketahui. (Freepik)

d. Waspadai Phishing

Serangan phishing dapat terjadi jika Anda menerima tautan atau pesan yang mengarahkan Anda untuk memindai kode QR yang tidak dikenal. 

Hindari memindai kode QR dari sumber yang tidak dipercaya, baik itu dalam email, pesan teks, atau media sosial.

e. Update Aplikasi dan Sistem Operasi Secara Rutin

Pembaruan sistem dan aplikasi sering kali berisi perbaikan untuk masalah keamanan. 

Pastikan perangkat dan aplikasi pembayaran Anda selalu terupdate agar terlindungi dari potensi kerentanannya.

f. Gunakan Jaringan Internet yang Aman

Transaksi QRIS lebih aman dilakukan menggunakan jaringan internet yang aman dan terpercaya. 

Hindari menggunakan Wi-Fi publik atau jaringan yang tidak terlindungi, karena data transaksi Anda bisa dicuri oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

g. Pahami Fitur Laporan dan Pengaduan

Setiap aplikasi pembayaran biasanya menyediakan fitur untuk melaporkan transaksi yang mencurigakan. 

Jika Anda merasa ada yang tidak beres dengan transaksi QRIS, segera hubungi layanan pelanggan dan laporkan kejadian tersebut.

Resiko yang Dapat Dihadapi Pengguna QRIS

Berita Terkait

News Update