Inilah Tanda-Tanda Hp Kamu Disadap Orang Lain dari Jarak Jauh

Sabtu 30 Nov 2024, 06:00 WIB
Tanda hp disadap oleh orang lain. (pixabay/pexels)

Tanda hp disadap oleh orang lain. (pixabay/pexels)

POSKOTA.CO.ID - Mengetahui tanda-tanda hp disadap adalah hal yang sangat penting untuk dipelajari. Sebab, kasus peretasan smartphone saat ini marak terjadi dengan korban yang tak pandang bulu.

Saat hp disadap dari jarak jauh, seorang hacker akan mudah memiliki akses untuk mendapatkan segala data pengguna, bahkan hingga mengobrak-abriknya.

Berbagai cara dilakukan oleh peretas untuk menyadap sebuah hp dengan tujuan mencari informasi penting yang Anda simpan di dalamnya, termasuk data keuangan.

Di bawah ini telah dirangkum beberapa poin yang menunjukkan tanda-tanda hp Anda telah menjadi target penyadapan oleh peretas. Simak informasi selengkapnya.

Tanda-Tanda Hp Disadap

1. Baterai Boros

Hp yang disadap akan menguras daya tahan baterai. Maka, Anda perlu berhati-hati apabila baterai hp telah menunjukan penurunan drastis atau menjadi cepat panas.

Sebab, aplikasi yang terus berjalan di latar belakang tanpa Anda sadari akan mengonsumsi banyak baterai.

2. Aktivitas Mencurigakan di Hp

Apabila Anda mendapati adanya aktivitas mencurigakan di hp yang tidak pernah dilakukan, maka hal tersebut perlu diwaspadai.

Aktivitas tersebut misalnya muncul pesan teks yang aneh berisi huruf dan angka, iklan pop-up misterius, ikon yang bergerak tiba-tiba, hingga munculnya informasi pribadi Anda secara online.

3. Penggunaan Data Meningkat

Sebuah ponsel yang disadap akan mengirimkan informasi apapun kepada peretas. Nah, proses pengiriman ini biasanya membutuhkan data dari internet yang terhubung dengan perangkat.

Jika penggunaan data Anda secara tiba-tiba meningkat dari biasanya, kuota atau pulsa cepat habis, maka perlu diwaspadai kemungkinan hp tersebut sedang disadap.

4. Lama saat Dimatikan

Pada umumnya, semakin banyak aplikasi di sebuah hp maka semaki lama proses mematikannya.

Berita Terkait
News Update