Cara Raup Penghasilan Lewat Facebook Pro 

Sabtu 30 Nov 2024, 23:32 WIB
Ilustrasi akun Facebook. (Pinterest/@Marketivate)

Ilustrasi akun Facebook. (Pinterest/@Marketivate)

POSKOTA.CO.ID - Sudah banyak yang tahu bahwa Facebook tak hanya menjadi platform sosial media untuk berinteraksi, tetapi juga menjadi sumber penghasilan bagi sebagian orang. 

Bahkan, banyak yang berhasil meraih pendapatan hingga jutaan hingga puluhan juta rupiah setiap bulan hanya dengan memanfaatkan Facebook. 

Saldo yang terkumpul bisa langsung disalurkan ke dompet digital, seperti DANA, untuk digunakan kapan saja.

Namun, meskipun peluang ini sudah banyak dibicarakan, masih banyak pengguna yang belum tahu bagaimana cara menghasilkan uang dari Facebook dengan mudah. 

Salah satu aplikasi terbaru yang tengah banyak digandrungi adalah Facebook Pro, yang menjadi salah satu cara baru untuk meraup penghasilan.

Untuk itu, simak panduan lengkap mengenai cara mendapatkan penghasilan dari Facebook yang telah dirangkum dari channel YouTube Ayu Catur.

Syarat Utama untuk Menghasilkan Uang dari Facebook Pro

Sebelum mulai menghasilkan uang melalui Facebook, ada dua syarat utama yang perlu Anda penuhi:

1. Punya Akun Facebook Aktif 

Pastikan Anda sudah memiliki akun Facebook yang aktif. Tanpa akun ini, Anda tidak akan bisa mengakses fitur-fitur monetisasi yang disediakan oleh Facebook.

2. Akun Facebook Harus Diubah ke 

Mode Profesional Untuk memudahkan Anda dalam mendapatkan penghasilan, pastikan akun Facebook Anda diubah ke mode profesional. Mode ini memungkinkan Anda untuk mengakses berbagai fitur monetisasi yang disediakan oleh Facebook.

Cara Menghasilkan Uang dari Facebook

Facebook menyediakan beberapa cara yang bisa Anda manfaatkan untuk menghasilkan uang. Berikut lima cara utama yang bisa Anda coba:

1. Fitur Bintang memungkinkan pengikut atau penonton memberikan dukungan finansial kepada Anda dengan memberikan bintang pada video yang Anda unggah. 

Berita Terkait

News Update