Cara Cek NIK KTP Penerima Subsidi Dana Bansos KIS BPJS dari Pemerintah

Sabtu 30 Nov 2024, 21:05 WIB
Ilustrasi KIS BPJS yang disalurkan kepada masyarakat. (Facebook/Dhea Amalia)

Ilustrasi KIS BPJS yang disalurkan kepada masyarakat. (Facebook/Dhea Amalia)

POSKOTA.CO.ID - Berikut ini panduan lengkap cara mengetahui apakah NIK KTP Anda terdata sebagai penerima bansos KIS BPJS atau tidak.

Kartu Indonesia Sehat (KIS) merupakan salah satu program bantuan sosial (bansos) yang dirancang pemerintah untuk menyejahterakan masyarakat dalama sektor kesehatan.

Berdasarkan informasi yang didapat dari situs resmi Sehat Negeriku Kemenkes, Kartu Indonesia Sehat (KIS) merupakan bentuk upaya pemerintah sebagai bagian dari program jaminan kesehatan nasional (JKN).

Melalui program ini, pemerintah ingin agar seluruh masyarakat bisa mendapatkan layanan kesehatan yang layak.

Program ini juga dirancang dengan tujuan untuk menghilangkan diskriminasi yang selama ini masih kerap dirasakan masyarakat kalangan bawah dalam mendapatkan layanan kesehatan.

Lantas, apakah peserta KIS akan mendapatan dana bansos dari pemerintah? Simak informasinya berikut ini.

Sistem Pemberian Bantuan KIS

Perlu diketahui bahwa peserta KIS tidak mendapatkan bantuan berupa uang tunai ataupun uang elektronik dari pemerintah, melainkan subsidi dalam bentuk yang lain.

Setiap masyarakat yang tercatat sebagai peserta KIS bakalan memperoleh subsidi premi iuran BPJS Kesehatan kelas 3 sebesar Rp42.000 per bulan.

Jadi, setiap peserta KIS tidak perlu lagi membayar atau dibebaskan dari tagihan iuran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Pemerintah memberikan keringanan ini kepada masyarakat kurang mampu yang datanya masuk di dalam daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) juga mereka yang memiliki penghasilan rendah hingga sulit membayar BPJS.

Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah masuk dalam daftar penerima subsidi BPJS dari KIS ini, berikut panduan lengkap cara ceknya dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Cara Cek Penerima Bansos KIS BPJS

1. Melalui Website

  1. Buka browser
  2. Masuk ke situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
  3. Pilih lokasi tempat mu berada, mulai dari Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga desa atau kelurahan
  4. Isi nama penerima manfaat
  5. Masukkan empat digit kode yang tersedia di sana
  6. Klik "Cari Data"
  7. Situs akan menampilkan informasi apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos

2. Melalui Aplikasi

  1. Pasang aplikasi Cek Bansos
  2. Setelah itu buat akun baru
  3. Masukkan nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk Kependudukan (NIK), nama lengkap dan juga alamat sesuai KTP
  4. Tambahkan juga nomor ponsel dan alamat email
  5. Buat kata sandi
  6. Kemudian, unggah foto selfie sambil memegang KTP
  7. Setelah itu, buat akun baru
  8. Jika dinilai layak, maka masyarakat akan diberikan username untuk mengakses aplikasi ini
  9. Selanjutnya, masukkan username dan kata sandi
  10. Lalu, tekan menu pencarian dan isi data penerima untuk melihat informasi terkait

Demikian informasi mengenai cara cek nama penerima dana bansos KIS BPJS  melalui website resmi Kemensos ataupun aplikasi Cek Bansos.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update