Saldo akan cair ke KKS Merah Putih dari beberapa bank penyalur di antaranya BNI, BRI, Mandiri dan BSI.
Cek Saldo PKH Tahap 6
Setelah keterangan Standing Instruction sudah muncul, KPM dapat memeriksa saldo KKS melalui mesin ATM, Agen Bank, atau yang paling mudah via aplikasi Mobile Banking (M-Banking).
Apabila saldo telah dikirimkan oleh pihak bank, maka Anda dapat segera mencairkannya.
KPM juga dapat memeriksa bansos melalui link cekbansos.kemensos.go.id. Namun, pengecekan ini hanya bisa melihat nama KPM serta jenis bantuan yang akan dan sudah diterima.
Demikian informasi bansos PKH November-Desember 2024 yang sudah siap untuk dicairkan. Semoga bermanfaat.
Disclaimer: Pencairan bansos PKH dilakukan secara bertahap ke setiap daerah dan rekening. Oleh karena itu, KPM dimohon bersabar untuk menunggu giliran.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.