Cara Mudah Akses Password iCloud di Google Chrome

Jumat 29 Nov 2024, 12:43 WIB
Mudah banget begini cara mengakses password iCloud di Google Chrome.(Pinterest)

Mudah banget begini cara mengakses password iCloud di Google Chrome.(Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Mengakses password iCloud bisa dengan mudah melalui Google Chrome, cek selengkapnya

Google Chrome menjadi salah satu layanan yang memiliki fitur penyimpanan password.

Jika nanti kamu tidak mengingat password yang telah dibuat, nah melalui Google Chrome ini password kamu akan tetap tersimpan.

Karena pada dasarnya password sudah menjadi fitur kemanan yang dapat diterapkan pengguna di setiap layanan atau akun yang digunakannnya.

Supaya layanan atau aplikasi yang telah disematkan password dapat digunakan dalam waktu yang cukup lama.

Untuk itu, kamu sebisa mungkin harus mengingat password  yang telah dibuat.

Jika kamu menggunakan iCloud Keychain untuk menyimpan password di perangkat Apple, kini dapat dengan mudah mengaksesnya melalui Google Chrome.

Berikut cara mudah akses password iCloud di Google Chrome.

Cara akses password iCloud di Google Chrome.

1. Buka Chrome Web Store di Google Chrome. 

2. Cari "iCloud Passwords" dan pilih ekstensi resmi dari Apple. 

3. Klik Tambahkan ke Chrome untuk menginstalnya.

Berita Terkait
News Update