Ternyata Ini Sejumlah Tanda Diabetes pada Perempuan yang Jarang Disadari dan Harus Segera Diantisipasi

Kamis 28 Nov 2024, 23:10 WIB
Ternyata ada tanda diabetes pada perempuan yang harus segera diwaspadai. (Freepik/@jcomp)

Ternyata ada tanda diabetes pada perempuan yang harus segera diwaspadai. (Freepik/@jcomp)

Menstruasi tidak teratur. Jarang disadari, ternyata diabetes dapat mengganggu siklus menstruasi, menyebabkan haid menjadi lebih berat atau bahkan tidak teratur.

Hal ini terjadi karena diabetes memengaruhi regulasi hormon dan sensitivitas insulin. Padahal, keduanya berperan penting dalam sistem reproduksi.

Menurut penelitian American Journal of Obstetrics and Gynecology, perempuan dengan kadar gula darah yang tidak terkontrol mungkin mengalami menstruasi tidak teratur.

Gangguan ini dapat menandakan resistensi insulin atau diabetes, terutama jika muncul bersamaan dengan gejala lain seperti kelelahan atau perubahan berat badan secara drastis.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

News Update