POSKOTA.CO.ID - Hanya tinggal dua hari lagi waktu pengisian survei alumni Kartu Prakerja akan ditutup.
Bagi alumni yang telah mengikuti Program Kartu Prakerja gelombang 1 hingga 71 harap untuk mengisi survei di dashboard.
Pasalnya, terdapat keuntungan yang bisa diambil dari pengisian survei alumni Kartu Prakerja.
Total hadiah Rp25 juta siap menunggu diklaim oleh Anda apabila sudah menyelesaikan survei.
Terdapat cara yang bisa digunakan untuk mengisi survei alumni Kartu Prakerja.
Cara Isi Survei Alumni Kartu Prakerja
Berikut cara isi survei alumni Kartu Prakerja:
1. Melalui dashboard Prakerja
Masuk ke akun Prakerja kamu yang dulu. Lalu cari banner survei alumni yang biasanya ada di home.
Klik banner tersebut dan kamu bisa mulai mengisi survei.
2. Melalui email
Buka email yang terhubung dengan akun Prakerja. Cari pesan dengan subjek terkait Survei Alumni Prakerja.
Lalu, klik link yang terdapat dalam email untuk langsung menuju halaman survei.
Jika sudah berhasil mengisi survei alumni Kartu Prakerja, Anda berpeluang memenangkan hadiah total Rp25 juta melalui Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu.