Bagaimana Cara Cek Nama Anda Tercatat Sebagai Penerima Bansos Atau Tidak? Ini Panduan Lengkapnya!

Kamis 28 Nov 2024, 22:11 WIB
Panduan lengkap cek nama penerima bansos di DTKS. (Instagram/@bansoss___2024)

Panduan lengkap cek nama penerima bansos di DTKS. (Instagram/@bansoss___2024)

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran dana bantuan sosial (bansos) dari pemerintah selalu mendapat sorotan dari masyarakat, terutama mereka yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Pemerintah memang memiliki cukup banyak pogram bantuan sosial (bansos) yang ditujukan untuk membantu kehidupan masyarakat dari keluarga miskin (KM) atau rentan miskin.

Melalui penyaluran sejumlah subsidi bansos ini, pemerintah berupaya untuk mengurangi angka kemiskinan di Indonesia. Oleh karena itu, bansos hanya diberikan kepada orang-orang tertentu saja.

Bagi masyarakat yang memenuhi sejumlah syarat serta kriteria sebagai orang yang layak penerima bansos, pastinya akan mendapatkan bantuan dari pemerintah.

Beberapa di antara bantuan sosial yang jadi program pemerintah adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan juga Program Keluarga Harapan (PKH).

Untuk menjadi penerima kedua bantun tersebut, nama hingga Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) masyarakat haruslah tercatat di Data Terpadu Kesejahateraan Sosial (DTKS).

Melansir dari situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos) RI, berikut sejumlah tahapan untuk melihat apakah nama Anda masuk daftar penerima bansos atau tidak.

Cek Penerima Bansos BPNT dan PKH

Bagi Anda yang mau mengecek status bansos nya, dapat mengunjungi situs resmi Kemensos. Berikut panduan lengkap yang dapat diikuti.

1. Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id

Buka browser di perangkat dan masuk ke situs resmi cekbansos.kemensos.go.id untuk mengecek status kepesertaan bansos.

2. Isi lokasi tempat mu berada

Masukkan data wilayah yang dibutuhkan, mulai dari Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga desa atau kelurahan.

Pastikan data yang kamu masukkan sesuai dengan wilayah tempat mu berada.

3. Isi nama penerima manfaat

Setelah mengisi data-data terkait tempat tinggal, Anda bisa mengisi nama sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

4. Masukkan empat digit kode yang tersedia di sana

Kemudian, masukkan kode captcha berupa empat huruf kode yang tertera dalam kotak kode.

Jika huruf kode tidak terlihat dengan jelas, Anda bisa memuat ulang bagian kode untuk mendapatkan kode baru.

5. Klik "Cari Data"

Terakhir, Anda bisa meng-klik Cari Data untuk memulai pencarian data status pencairan dan kepesertaan Anda.

Nantinya, situs akan menampilkan informasi apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos atau tidak beserta sengan status pencairan bansos mu.

Demikian informasi mengenai cara mengecek status pencairannya dan kepesertaan penerima saldo dana bansos PKH dan juga BPNT 2024.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update