POSKOTA.CO.ID - Pemilihan Kepala Daerah 2024 kali ini El Rumi sudah bisa menyalurkan hak suara politiknya. Namun ada kejadian menarik saat El Rumi akan menyoblos di TPS 025, Kawasan Pondo Indah, Jakarta Selatan, Rabu 27 November 2024.
El Rumi nyaris gagal menyalurkan hak suara politiknya. Hal ini gara-gara El Rumi lupa membawa Kartu Tanpa Penduduk (KTP) saat tiba di TPS. Ketika petugas KPPS menanyakan perihal KTP, El Rumi lupa membawanya.
Sadar dengan kesalahannya, dia bergegas kembali ke rumah dan mengambil KTP. Tidak berapa lama, El Rumi pun kembali ke TPS dengan membawa KTP miliknya. “Lupa tadi gak kebawa, sekarang sudah ada dong,” kata El.
El Rumi pun mengungkapkan harapanya terhadap Gubernur DKI Jakarta terpilih kelak. Dirinya berharap, sosok tersebut adalah pemimpin yang bisa mengayomi rakyat Jakarta.
“Siapapun dia, semoga Jakarta menjadi lebih baik, lebih nyaman, lebih indah, dan bisa ditinggali semua orang,” harapnya
Diakui El Rumi, Jakarta memiliki perubahan sangat pesat dalam 10 tahun terakhir. Untuk itu, dia berharap, gubernur terpilih nantinya bisa melanjutkan program-program baik yang telah ada.
“Sehingga tugas gubernur selanjutnya adalah melanjutkan apa yang telah dilakukan pemimpin sebelumnya. Karena Jakarta sangat banyak perubahan 10 tahun ini,” bebernya.
Seperti diketahui untuk Pilkada DKI Jakarta kali ini diikuti tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang berlaga di Pilkada DKI Jakarta 2024. Mereka adalah Ridwan Kamil dan Suswono (1), Dharma Pongrekun dan Kun Wardana (2), dan Pramono Anung dan Rano Karno (3).
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.