Kemudian tunggu hingga keterangan data penerima manfaat muncul. Dari data tersebut, KPM dapat melihat status penyaluran, jenis bantuan yang diterima, pihak penyalur hingga progres pencairannya.
Lewat Aplikasi Cek Bansos
- Bagi yang belum memiliki aplikasinya, unduh terlebih dahulu di Google Playstore
- Lakukan pendaftara menggunakan data NIK KTP
- Ikuti langkah-langkah pendaftaran seperti pengisian data serta verifikasi KTP dan wajah
- Setelah itu login menggunakan username dan password yang telah terdaftar
- Kemudian setelah masuk ke halaman utama aplikasi, lihat menu ‘Profil’
Di menu profil aplikasi cek bansos terdapat data penerima manfaat dan KPM bisa melihat keterangan penyaluran bantuan, daftar penerima dalam satu kartu keluarga (KK), jenis bantuan yang diterima, pihak penyalur hingga progres pencairannya.
Itulah cara untuk melihat status penerima manfaat menggunakan HP serta data NIK KTP.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.