Segini Besaran Bansos PKH yang Diterima KPM Terpilih, Cek Selengkapnya

Selasa 26 Nov 2024, 17:31 WIB
Bansos PKH sudah final closing. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Bansos PKH sudah final closing. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) saat ini sudah memasuki tahap penyaluran terakhir tahun 2024 atau tahap 6.

Melansir dari kanal Youtube Sukron Channel, PKH saat ini masih pada tahap final closing untuk tahap keenam.

Keluarga Penerima Manfaat (KPM), jumlah komponen, serta jumlah bantuan yang akan dicairkan sudah terlihat pada SIKS-NG.

Dalam satu tahun, dicairkan sesuai dengan alokasinya. Alokasi dua bulan mencairkan sebanyak enam tahap, sedangkan alokasi tiga bulan mencairkan sebanyak empat tahap.

Rincian Dana Bansos PKH 2024

Berdasarkan informasi yang diberikan Kementrian Sosial Republik Indonesia melalui situsnya, berikut rincian nominal bansos PKH:

1. Ibu hamil dan anak usia dini

Komponen ibu hamil dan anak usia dini akan mendapatkan bantuan sebesar Rp3.000.000, merupakan total yang akan didapatkan untuk satu tahun.

Untuk alokasi dua bulan akan diberikan Rp500.000 per tahap dan alokasi tiga bulan akan diberikan Rp750.000 per tahap.

2. Lanjut usia dan penyandang disabilitas

Komponen lanjut usia dan penyandang disabilitas akan mendapatkan bantuan sebesar Rp2.400.000, merupakan total yang akan didapatkan untuk satu tahun.

Untuk alokasi dua bulan, akan diberikan Rp400.000 per tahap dan alokasi tiga bulan akan diberikan Rp600.000 per tahap.

Berita Terkait

News Update