Jaga Kelancaran Pilkada Serentak 2024, Komdigi Kolaborasi dengan BIN dan BSSN di Ruang Digital

Selasa 26 Nov 2024, 18:55 WIB
Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Komdigi Prabunindya Revta Revolusi mengatakan, pilahknya telah melakukan persiapan untuk menjaga kondusifitas Pilkada Serentak 2024. (Instagram/@praburevolusi)

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Komdigi Prabunindya Revta Revolusi mengatakan, pilahknya telah melakukan persiapan untuk menjaga kondusifitas Pilkada Serentak 2024. (Instagram/@praburevolusi)

"Kita harus bersama berkolaborasi untuk menciptakan ruang publik yang baik agar memastikan publik mendapatkan informasi yang benar, akurat terkait calon terbaiknya masing-masing," ungkapnya. 

Persiapan lain yang dilakukan adalah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk memetakan titik yang membutuhkan penguatan sinyal  untuk memastikan konektivitas yang aman. 

Menurutnya, secara umum di Indonesia ini tentu sudah terkoneksi dengan internet. Namun ada beberapa yang secara topografi agak sedikit menantang atau sulit dijangkau. 

“Nah kita akan coba bicarakan sama-sama strateginya seperti apa sehingga nanti tetap tidak mengganggu proses pengiriman data dari petugas KPU yang melakukan update hasil Pemilu nanti," paparnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update