Cegah Penyadapan HP! Begini Cara Mudah Mengetahui dan Atasinya!

Selasa 26 Nov 2024, 18:00 WIB
Gunakan satu cara berikut untuk ketahui apakah perangkat yang digunakan telah disadap atau tidak, serta cara mencegahnya. (Pinterest/BCB)

Gunakan satu cara berikut untuk ketahui apakah perangkat yang digunakan telah disadap atau tidak, serta cara mencegahnya. (Pinterest/BCB)

POSKOTA.CO.ID - Seiring berkembangnya teknologi maka ancaman dan tindak kejahatan juga semakin meningkat.

Salah satunya adalah penyadapan terhadap ponsel dan harus menjadi perhatian serius bagi pengguna karena banyaknya dampak negatif yang ditimbulkan.

Salah satu cara sederhana untuk mengetahui apakah nomor Anda disadap adalah dengan memanfaatkan kode unik yang dapat diakses melalui ponsel.

Cara Mengetahui HP di Sadap

Untuk memulai pengecekan, masukkan kode *#21# di menu panggilan ponsel Anda. Kode ini digunakan untuk mendeteksi apakah panggilan atau data dari nomor telepon Anda dialihkan ke nomor lain.

Jika muncul nomor asing setelah memasukkan kode tersebut, ada kemungkinan ponsel Anda telah disadap, dan data Anda dialihkan ke nomor tersebut.

Sebagai contoh, jika hasil menunjukkan nomor tertentu, seperti 30250, maka nomor tersebut menjadi penerima pengalihan data dari ponsel Anda.

Cara Mencegah Penyadapan HP

Jika terbukti ada pengalihan, Anda dapat menghentikannya dengan memasukkan kode ##002# di menu panggilan.

Setelah menekan kode ini, sistem akan memberikan konfirmasi bahwa semua pengalihan data atau panggilan telah berhasil dihapus.

Langkah ini memastikan nomor Anda tidak lagi terhubung dengan pihak ketiga yang mencurigakan.

Setelah pengalihan dihapus, masukkan kembali kode *#21# untuk memeriksa apakah ada pengalihan aktif.

Jika hasilnya menunjukkan tidak ada pengalihan, berarti penyadapan telah berhasil dihentikan.

Berita Terkait
News Update