Panduan Lengkap Cek Zona Nilai Tanah dan Status Hak Tanah Online

Senin 25 Nov 2024, 20:59 WIB
Ilustrasi - Foto udara bidang tanah. Poskota/Ahmad Tri Hawaari

Ilustrasi - Foto udara bidang tanah. Poskota/Ahmad Tri Hawaari

Untuk mengetahui zona nilai tanah, aktifkan lapisan data zona nilai tanah. Warna yang berbeda pada peta menunjukkan zona nilai tanah.

Klik area tertentu untuk mengetahui detail seperti: 

  • Zona nilai tanah.
  • Nama kantor terkait.
  • Nomor zona.
  • Rentang nilai.
  • Tahun pembuatan zona.

Mengaktifkan Lapisan Data Secara Bersamaan

Anda dapat mengaktifkan lapisan data bidang tanah dan zona nilai tanah secara bersamaan.

Ketika klik objek bidang tanah, informasi yang ditampilkan meliputi data hak atas tanah dan zona nilai tanah secara simultan.

Membuat File KMZ

Berikut ini dijelaskan cara membuat file KMZ untuk menandai lokasi atau posisi tertentu menggunakan Google Earth.

Pertama, tandai lokasi yang diinginkan. Kedua, simpan sebagai file KMZ.

File ini dapat digunakan untuk menampilkan posisi langsung pada peta di situs Bhumi.

Dengan langkah-langkah ini, Anda dapat mengetahui status hak atas tanah serta informasi zona nilai tanah dengan mudah dan praktis. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait
News Update