POSKOTA.CO.ID - Iis Romiana, 37 tahun, tewas tertabrak kendaraan roda dua saat hendak menyeberang jalan di dekat Jalan Layang Pesing, Jalan Raya Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin, 25 November 2024.
Korban langsung dievakuasi ke rumah sakit terdekat menggunakan ambulans, begitu juga dengan pengendara motor yang mengalami luka-luka.
Kanit Gakkum Polres Metro Jakarta Barat AKP Joko Siswanto mengatakan kendaraan roda dua dengan nomor polisi 5048 EJO yang dikemudian Fajar Muhammar tengah melaju dari arah Grogol menuju Kalideres.
"Sesampainya di dekat Hotel Ibbis menabrak pejalan kaki," ungkapnya.
Korban mengalami luka pada bagian kepala dan dinyatakan tewas di tempat. Jenazah dibawa ke RSUD Tangerang.
Sementara Fajar, pengemudi roda dua, mengalami luka di bagian wajah dan mendapat perawatan di RSUD Cengkareng.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.