POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja menjadi salah satu program pemerintah yang telah memberikan banyak manfaat, salah satunya dalam hal peningkatan keterampilan kerja.
Sesuai dengan tujuan program ini dibuat, pemerintah berharap melalui program ini bisa meningkatkan keterampilan agar mampu bersaing di dunia kerja atau mengembangkan usaha.
Hingga 2024, sudah banyak yang terbantu dengan adanya program beasiswa pelatihan ini, dimana jumlah peserta Kartu Prakerja mencapai 18,9 juta orang.
Kebermanfaatan Kartu Prakerja besar dirasakan, karena peserta yang lolos seleksi tidak hanya diberikan pelatihan gratis, tapi juga dana insentif setelah menyelesaikan program.
Melalui program ini pemerintah menyediakan banyak jenis pelatihan yang bisa diikuti oleh peserta terpilih. Banyaknya mitra pelatihan, menjadikan Anda bisa memiliki banyak opsi.
Ada banyak pelatihan yang bisa meningkatkan soft skill dan hard skill dengan jenis pelatihan yang bisa disesuiakan, apakah ingin daring, luring, belajar mandiri hingga mengikuti webinar.
Namun, ada beberapa ketentuan penting yang harus diperhatikan oleh peserta pemegang Kartu Prakerja sebelum memanfaatkan program ini, di antaranya:
Syarat dan Ketentuan Penggunaan Kartu Prakerja
1. Satu Nomor Kartu untuk Satu Akun
Setiap akun atau user ID di platform digital hanya dapat menggunakan oleh satu nomor Kartu Prakerja sebagai metode pembayaran pelatihan.
Anda tidak diperbolehkan menggunakan lebih dari satu nomor Kartu Prakerja pada akun yang sama.
2. Pemasukan OTP dengan Benar
Saat membeli pelatihan di platform digital, pastikan memasukkan kode OTP yang benar agar transaksi berhasil dilakukan.
3. Memenuhi Persyaratan Usia dan Pendidikan
Usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal, misalnya sekolah atau kuliah.
Kategori Pelatihan Prakerja
Program Kartu Prakerja menawarkan berbagai jenis pelatihan yang dapat membantu peserta mengembangkan keterampilan baru atau meningkatkan keterampilan yang sudah dimiliki.
Berikut beberapa kategori pelatihan yang tersedia di Prakerja maupun mitra pelatihan Kartu Prakerja:
1. Keterampilan Berjualan Online
Anda bisa mengambil pelatihan mengelola toko online, strategi pemasaran digital, marketing, hingga pengelolaan logistik dan pembayaran.
2. Keterampilan Fotografer Profesional
Kelas ini mencakup teknik dasar fotografi, editing, dan cara membangun portofolio untuk mendapatkan klien.
3. Menguasai Aplikasi Komputer
Pelatihan ini meliputi keterampilan dalam menggunakan software populer seperti Microsoft Office, aplikasi desain grafis, atau pengelolaan data.
4. Kursus Bahasa Asing
Dengan Kartu Prakerja Anda juga bisa belajar bahasa asing seperti Inggris, Korea, atau Jepang untuk meningkatkan peluang kerja di pasar global.
5. Keterampilan Perawatan Kecantikan
Anda juga bisa mengambil pelatihan perawatan kecantikan yang mencakup teknik makeup, perawatan kulit, atau styling rambut.
6. Belajar Keterampilan Media Sosial
Anda bisa mengambil kursus seputar media sosial agar bisa memanfaatkan platform seperti Instagram, YouTube, atau TikTok untuk menghasilkan uang, termasuk melalui sponsorship dan monetisasi konten.
Selain yang disebutakan di atas masih ada banyak jenis pelatihan yang bisa diikuti. Program Kartu Prakerja memberikan kesempatan luas untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing di dunia kerja.
Daftar Kartu Prakerja pada gelombang baru di tahun 2025 agar bisa manfaatkan pelatihan untuk meraih peluang baru, baik dalam karier maupun bisnis.
Demikian informasi seputar jenis pelatihan yang bisa Anda pertimbangkan jika ingin mendafatar Kartu Prakerja.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.