POSKOTA.CO.ID - Kini tengah marak panggilan spam melalui HP.
Tak sedikit yang mengaku merasa terganggu dengan panggilan spam tersebut.
Bahkan jika ditanggapi, potensi kejahatan siber seperti peretasan, penipuan, hingga pencurian data semakin besar.
Namun rupanya, tak sedikit ornag yang belum bisa membedakan panggilan spam atau bukan.
Padahal ada beberapa ciri panggilan spam yang perlu untuk diwaspadai, seperti berikut ini.
Ciri-ciri Panggilan Spam
Mengenali panggilan spam bisa menjadi tantangan, karena nomor yang digunakan terkadang terlihat seperti nomor penting atau familiar.
Namun, ada beberapa ciri umum yang bisa Anda perhatikan untuk membedakan antara panggilan penting dan panggilan spam.
Nomor Tidak Dikenal atau Nomor Asing
Salah satu ciri utama panggilan spam adalah datangnya dari nomor yang tidak dikenal atau nomor yang tidak ada dalam daftar kontak Anda.
Meskipun ini tidak selalu berarti panggilan tersebut spam, namun nomor yang tidak ada dalam daftar kontak patut dicurigai, terutama jika panggilan terjadi berulang kali.
Nomor Luar Negeri atau Menggunakan Prefix Tidak Biasa