Ingin Membuat Avatar Animasi Lucu Dengan HP! Gampang, Ada Aplikasi Ini

Minggu 24 Nov 2024, 19:56 WIB
Bikin Avatar keren dengan Aplikasi Berbasis AI. (google.Play/edited Dadan)

Bikin Avatar keren dengan Aplikasi Berbasis AI. (google.Play/edited Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Ingin memiliki avatar animasi yang unik dan lucu seperti karakter di film kartun? gampang.

Sekarang, kamu bisa mewujudkannya dengan mudah hanya bermodalkan ponsel pintar, sekalipun kamu pemula.

Salah satu aplikasi yang di klaim sedang viral dan kerap banyak digunakan untuk membuat avatar animasi adalah, Lensa AI.

Dengan aplikasi berbasi AI ini, hasil karya kamu layaknya seorang profesional.

Mengapa Aplikasi Lensa AI?

Aplikasi Lensa AI menawarkan banyak pilihan gaya animasi untuk digunakan, mulai dari gaya kartun klasik hingga gaya anime Jepang yang sedang tren.

Tidak hanya itu,  Aplikasi ini juga cukup mudah untuk digunakan, sehingga tidak perlu keahlian khusus editing foto.

Meskipun kamu pemula, dengan menggunakan aplikasi Lensa AI ini, Avatar animasi yang dihasilkan terlihat sangat realistis dan detail.

Jika kamu tertarik untuk mencobanya, berikut ini cara menggunakan aplikasi Lensa AI.

Cara Membuat Avatar Menggunakan Alikasi Lensa AI di HP

  • Silahkan kamu Unduh aplikasi Lensa AI tersebut, di App Store atau Google Play Store.
  • Jika sudah, buka kembali aplikasi tersebut lalu ambil beberapa foto selfie terbaikmu untuk diproses di aplikasi ini.
  • Selanjutnya silahkan pilih gaya animasi dengan selera yang kamu inginkan.
  • Lalu tunggu beberapa saat hingga proses pembuatan avatar yang kamu buat selesai.
  • Setelah selesai, kamu bisa menyimpan avatar animasi yang kamu buat tersebut, atau kamu juga bisa langsung membagikannya ke media sosial.

Untuk mendapatkan hasil yang bagus, pastikan kamu memilih foto dengan pencahayaan yang baik.

Dengan teknologi AI yang canggih, kamu bisa membuat avatar yang keren layaknya seorang profesional, meskipun kamu adalah seorang pemula.

Berita Terkait

News Update