POSKOTA.CO.ID - Kini penggunaan sebuah smartphone menjadi hal yang penting, karena sebagai salah satu penunjang kebutuhan saat ini.
Baterai ponsel yang cepat habis tentu menjadi masalah umum bagi banyak pengguna smartphone, terutama ketika sedang atau saat membutuhkan dalam aktivitas penting.
Masalah baterai boros bisa mengganggu kenyamanan dan produktivitas, terutama ketika Anda tidak dapat menemukan sumber daya untuk mengisi ulang.
Untuk mencegah hal ini, penting untuk mengetahui cara menghemat baterai HP Android agar tidak boros.
Ada beberapa langkah sederhana yang dapat dilakukan untuk memperpanjang usia baterai ponsel.
Cara Mengatasi Baterai HP Android Agar Tidak Boros
1. Aktifkan Mode Hemat Daya (Power Saving)
Mode Power Saving adalah fitur bawaan di banyak ponsel Android yang membantu menghemat baterai. Anda cukup mengakses menu Settings lalu aktifkan mode ini. Dengan fitur ini, ponsel akan membatasi aktivitas seperti layanan lokasi, sinkronisasi, dan refresh rate layar, sehingga konsumsi daya menjadi lebih efisien.
2. Kurangi Tingkat Kecerahan Layar
Layar ponsel yang terlalu terang adalah salah satu penyebab utama baterai cepat habis. Atur kecerahan layar secara manual melalui menu Display Settings dan nonaktifkan mode auto-brightness. Langkah ini cukup efektif untuk mengurangi konsumsi daya.
3. Matikan Layanan Lokasi (Location Services)
Fitur GPS yang terus aktif dapat memboroskan baterai. Anda bisa mematikan layanan lokasi dan membatasi izin aplikasi untuk mengakses data lokasi melalui menu Settings > Location > App Permissions. Atur agar aplikasi hanya dapat menggunakan lokasi saat sedang digunakan.
4. Batasi Notifikasi Aplikasi
Notifikasi yang terus bermunculan tidak hanya mengganggu, tetapi juga memboroskan daya baterai. Pilih notifikasi yang benar-benar penting dan nonaktifkan sisanya melalui menu Notification Settings.
5. Aktifkan Mode Gelap (Dark Mode)
Jika ponsel Anda menggunakan layar AMOLED, mengaktifkan Dark Mode dapat menjadi solusi hemat baterai. Layar AMOLED bekerja lebih efisien dengan latar belakang gelap. Anda juga bisa mengaktifkan mode ini di beberapa aplikasi seperti WhatsApp, Gmail, dan YouTube.
6. Gunakan Mode Pesawat (Airplane Mode)
Mode pesawat dapat membantu menghemat baterai, terutama saat sinyal jaringan lemah. Dengan mengaktifkan mode ini, ponsel tidak akan terus-menerus mencari jaringan, sehingga konsumsi baterai berkurang.