Update Data KPM Terbaru di SIKS-NG Bansos PKH Periode November-Desember 2024 Sudah Tahap Closing

Jumat 22 Nov 2024, 16:18 WIB
Data terbaru KPM di SIKS-NG masuk tahap closing penyaluran bansos PKH 2024.  (Pinterest)

Data terbaru KPM di SIKS-NG masuk tahap closing penyaluran bansos PKH 2024. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Perkembangan Data terbaru Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) bansos Program Keluarga Harapan (PKH) periode November Desember sudah tahap closing.

Berdasarkan data yang ada di SIKS-NG terdapat beberapa perkembangan dalam tahapannya salah satunya final closing.

Artinya nama penerima sudah berhasil terdata dan masuk ke dalam daftar bayar, karena data final closing ini menghimpun nama-nama KPM yang sudah pasti mendaptkan dana bansos PKH.

Dilansir dari sumber Youtube Dunia Bansos mengatakan, bahwa perkembangan penyaluran dana bantuan ini telah sampai pada tahap final closing, nantinya nama-nama tersebut akan menerima bantuan dengan nominal yang berbeda-beda sesuai komponen KPM.

Adapun besaran nominal yang diberikan setiap komponen sebagai berikut.

Nominal Bansos PKH

  • Balita usia 0-6 : Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap tahap.
  • Ibu hamil dan masa nifas: Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap tahap
  • Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 setiap tahap.
  • Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan sebesar Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 setiap tahap.
  • Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 setiap tahap.
  • Lansia berusia 70 tahun ke atas: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
  • Penyandang disabilitas berat: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.

Penerima bisa melakukan pengecekan status pencairan secara berkala melalui situs resmi Kemensos.

Cara Cek Status Pencairan Dana PKH 2024

1. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id atau unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store.

2. Masukkan data pribadi, seperti NIK, nama lengkap, dan wilayah domisili (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan).

3. Klik tombol Cari Data, lalu sistem akan menampilkan status pencairan bantuan.

Sampai saat ini penyaluran dana bansos PKH telah sampai pada tahap empat pencairan.

Jadwal Tahapan Penyaluran Bansos PKH 2024

  • Tahap pertama cair bulan Januari hingga Maret 2024.
  • Tahap kedua cair bulan April hingga Juni 2024.
  • Tahap ketiga cair bulan Juli hingga September 2024.
  • Tahap keempat cair bulan Oktober hingga Desember 2024.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota  agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update