Salah satu penyebab saldo nol adalah Nomor Induk Kependudukan (NIK) KPM yang valid namun tidak cocok atau tidak terdaftar di Disdukcapil.
2. NIK Ganda
Apabila NIK digunakan oleh lebih dari satu orang, data di DTKS bisa mengalami error.
3. NIK KPM Tercatat Meninggal Dunia di Disdukcapil
Jika KPM telah meninggal dunia dan data tidak diperbarui, maka ahli waris tidak bisa mencairkan bansos tanpa mengurus administrasi terlebih dahulu.
4. NIK Terdaftar, namun Nama Berbeda di Disdukcapil
KPM perlu memastikan nama dan NIK di data DTKS sesuai dengan data Disdukcapil untuk bisa menerima bansos.
KPM yang mengalami masalah saldo nol disarankan untuk memperbaiki data di Disdukcapil terlebih dahulu sebelum menghubungi pendamping sosial atau Dinas Sosial untuk memperbarui data DTKS atau SIKS-NG.
Jika data sudah diperbarui dan memenuhi syarat, Kementerian Sosial akan mencairkan bantuan.
Demikian informasi mengenai Alasan Dana Bansos PKH dan BPNT Belum Terisi, Padahal Sudah Terdata di DKTS sebagai penerima bantuan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.