POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengungkapkan kondisi tim asuhannya menjelang hadapi Borneo FC.
Menurut Bojan Hodak, beberpa pemain Persib Bandung sempat jatuh sakit.
Seperti diketahui bahwa Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pertandingan pekan ke-11 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Pertandingan tersebut akan digelar pada Jumat, 22 November 2024 pukul 19.00 WIB.
Pelatih asal Kroasia itu menegaskan percaya terhadap tim asuhannya akan menampilkan permainan terbaik mereka malam ini.
"Beberapa pemain sempat sakit namun sudah kembali berlatih.
Saya percaya kepada tim, pemain akan menunjukan penampilan terbaik, menatap pertandingan dengan positif," kata Bojan Hodak dalam pre match press comference di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis 21 November 2024 dikutip dari situs resmi Persib.
Ia pun menyoroti klasemen Liga 1, antara posisi Perib dan Borneo FC.
Sebagai informasi, hingga pekan ke-10, Persib Bandung berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan mengumpulkan nilai 20.
Sedangkan Borneo FC di puncak klasemen dengan nilai 21.
Bojan Hodak menilai bahwa pertandingan ini akan menarik dan seru.