Awas Hati-hati! Ketahui Jenis-jenis Modus Penipuan Lewat WhatsApp

Kamis 21 Nov 2024, 22:55 WIB
Ilustrasi penipuan lewat WhatsApp. (Canva)

Ilustrasi penipuan lewat WhatsApp. (Canva)

POSKOTA.CO.ID - WhatsApp merupakan aplikasi perpesanan yang memiliki banyak pengguna dan populer di seluruh dunia.

Karena hal tersebut, pelaku kejahatan siber menargetkan para pengguna WhatsApp untuk melancarkan aksinya.

Biasanya aksi kejahatan yang dilakukan melalui aplikasi perpesanan sering disebut phising.

Secara pengertian Phising berasal dari kata fishing yang artinya memancing dan di internet phising merupakan aktivitas memancing seseorang untuk mendapatkan informasi data pribadi dengan mengelabui targetnya serta melakukan hal lain seperti penipuan.

Dikutip dari DJKN Kemenkeu, aksi phising menyasar pada data pribadi seperti nama, usia, alamat, data login, hingga data keuangan.

Informasi yang didapat oleh pelaku, nantinya akan digunakan untuk tujuan melanggar hukum atau aktivitas ilegal.

Aksi phising ini biasanya dilakukan dalam berbagai platfom seperti email, SMS, panggilan telepon dan seiring berjalannya waktu modus ini berkembang melalui perpesanan WhatsApp.

Agar lebih waspada dan dapat membedakan pesan resmi dan bukan, kiranya penting untuk mengenali modus-modus penipuan lewat WhatsApp.

Modus Penipuan Lewat WhatsApp

Sebagaimana dikutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah modus penipuan yang sering terjadi lewat WhatsApp, antara lain:

  • Undangan Pernikahan

Modus penipuan dengan memberikan undangan pernikahan digital ini sempat marak terjadi. Praktiknya, pelaku berpura-pura mengirim pesan undangan pada targetnya dalam format APK.

Pada saat korban membuka surat undangan tersebut, pelaku secara otomatis dapat mengakses ponsel korban dan mencuri data pribadi korban.

Berita Terkait
News Update