5 Jenis Spyware yang Diklaim Sering Digunakan untuk Menyadap HP

Kamis 21 Nov 2024, 12:50 WIB
Spyware merupakan salah satu perangkat lunak yang diklaim berbahaya yang dirancang untuk mengintai aktivitas pengguna secara diam-diam. (pixabay/JESHOOTS-com)

Spyware merupakan salah satu perangkat lunak yang diklaim berbahaya yang dirancang untuk mengintai aktivitas pengguna secara diam-diam. (pixabay/JESHOOTS-com)

POSKOTA.CO.IDSpyware merupakan perangkat lunak jahat yang biasanya dirancang khusus guna mengintai aktivitas pengguna secara diam-diam. 

Saat ponsel kamu terinfeksi spyware, data pribadi seperti pesan, kontak, lokasi, bahkan aktivitas browsing bisa dicuri dan disalahgunakan orang yang tidak bertanggungjawab.

Jika HP kamu terindikasi Spyware, bukan hanya data pribadi yang bisa dicuri, namun juga akan memperlambat kinerja smatphone.

Lebih bahayanya lagi, Spyware bisa menjadi pintu pembuka untuk walmare lain yang bisa menginfeksi HP kamu.

Intinya, jika HP kamu terinfeksi Spyware, semua data pribadi kamu akan bocor, bahkan bisa disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggungjawab.

5 Jenis Spyware yang Umum

  • Stalkerware: Jenis spyware ini memungkinkan siapapun bisa melacak lokasi seseorang, membaca pesan, dan bahkan merekam panggilan telepon yang kamu lakukan.
  • Remote Access Trojan (RAT): RAT memungkinkan bisa melakukan penyerang dengan mengontrol ponsel dari jarak jauh. RAT bisa menginstal aplikasi tambahan, mencuri data, ataupun mengaktifkan kamera serta mikrofon guna memata-matai.
  • Keylogger: Perangkat jenis ini, bisa merekam setiap ketukan yang kamu lakukan pada keyboard ponsel. Dengan seperti itu, penyerang bisa mencuri kata sandi, bahkan informasi login kamu.
  • Adware: Perangkat ini, bisa menampilkan iklan yang tidak biasanya tidak diinginkan di layar ponsel kamu. Selain mengganggu, adware juga kerap mengalihkanya ke situs web yang berbahaya.
  • SMS Spyware: Lebih berbahaya. Perangkat lunak ini mampu membaca dan mengirim SMS dari ponsel kamu.

Biasanya spyware ini, kerap masuk saat mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak bisa dipercaya.

Bukan hanya itu saja, spyware  ini juga bisa menginfeksi HP kamu jika menghubungkan dengan prangkat komputer yang terinfeksi virus.

Termasuk juka jika kamu mendapatkan email yang mencurigakan, dan tanpa sengaja ataupun disengaja pun bisa menjadi salah satu faktornya.

Tips Cara Mencegah dan Mengatasi Agar Tidak Terinfeksi Spyware

  • Pastikan saat akan mengunduh aplikasi, hanya dari sumber terpercaya, seperti dari Google Play Store atau App Store.
  • Jika kamu menerima tautan yang mencurigakan dari nomer atau email yang tidak dikenal, sebaiknya hindari dan jangan diklik.
  • Sebaiknya perbarui sistem operasi (OS) ponsel kamu jiak diperlukan secara rutin. Biasnaya pembaharuan tersebut, seringkali berisi perbaikan keamanan yang dapat melindungi ponsel Anda dari serangan spyware.
  • Aktifkan antivirus secara teratur guna memindai ponsel kamu. 
  • Pastikan kamu aktifkan fitur keamanan, seperti verifikasi dua faktor dan kunci layar untuk melindungi ponsel kamu.
  • Jangan lupa untuk melakukan backup data secara teratur.

Pastikan kamu selalu waspada dan berhati-hati khususnya, saat mengunduh aplikasi atau membuka tautan yang tidak dikenal.

Disclaimer: Artikel ini bersifat informatif dan tidak bermaksud menggantikan konsultasi dengan ahli keamanan siber.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update