Survei PolMark: Elektabilitas Ridwan Kamil Kalah dari Pramono Anung 

Rabu 20 Nov 2024, 10:17 WIB
Sejumlah pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu Ridwan Kamil dan Suswono, nomor urut dua Dharma Pongrekun dan Kun Wardana, nomor urut tiga Pramono Anung dan Rano Karno Si 'Doel' Saat beradu argumen pada debat terakhir Pilkada Provinsi DKI Jakarta 2024 di Grand Ballroom Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024). KPU DKI Jakarta menetapkan tema debat ketiga atau terakhir yakni Tata Kota dan Perubahan Iklim pada Pilkada 2024 yang digelar Grand Ballroom Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat. Poskota/Ahmad Tri Hawaari

Sejumlah pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu Ridwan Kamil dan Suswono, nomor urut dua Dharma Pongrekun dan Kun Wardana, nomor urut tiga Pramono Anung dan Rano Karno Si 'Doel' Saat beradu argumen pada debat terakhir Pilkada Provinsi DKI Jakarta 2024 di Grand Ballroom Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024). KPU DKI Jakarta menetapkan tema debat ketiga atau terakhir yakni Tata Kota dan Perubahan Iklim pada Pilkada 2024 yang digelar Grand Ballroom Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat. Poskota/Ahmad Tri Hawaari

POSKOTA.CO.ID - Elektabilitas pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 03 Pramono Anung-Rano Karno alias Bang Doel unggul dari dua pasangan calon (paslon) lainnya berdasarkan survei PolMark.

Berdasarkan hasil survei tersebut, elektabilitas paslon dengan slogan Jakarta Menyala ini mencapai 40,3 persen.

Sedangkan elektabilitas untuk paslon nomor urut 01 Ridwan Kamil-Suswono hanya berada di angka 34,8 persen dan elektabilitas paslon nomor urut 02 Dharma Pongrekun-Kun Wardana sebesar 3,2 persen.

Di sisi lain, hasil survei memperlihatkan sebanyak 21,7 persen responden merahasiakan pilihan, tidak tahu, atau tidak menjawab. 

Survei yang dilakukan pada 7-15 November 2024 ini dilakukan terhadap 1.200 reponden dengan metode wawancara tatap muka.

"Margin of error survei ini adalah 2,9 persen pada selang kepercayaan 95 persen," bunyi rilis PolMark dikutip Rabu, 20 November 2024.

Selain unggul dalam elektabilitas, pasangan Pramono-Rano juga unggul dalam popularitas dan kesukaan (likeability). Dalam popularitas, persentase pasangan Pramono-Rano mencapai 92,8 persen dan kesukaan 76,3 persen.

Sementara popularitas pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) mencapai 91,2 persen dan kesukaan 66,3 persen. Sedangkan pasangan Dharma-Kun 40,3 persen dan 19,9 persen

Pasangan RIDO mengalami penurunan sebesar 16,5 persen. Sebaliknya, pasangan Pramono-Rano mengalami kenaikan 9,2 persen.

Dalam survei awal bulan September lalu, elektabilitas pasangan RIDO mencapai 51,3 persen dan pasangan Pramono-Rano 31,1 persen.

"Jika kecenderungan penurunan elektabilitas Mochamad Ridwan Kamil-Suswono dan kenaikan elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno berlanjut, terbuka kemungkinan Pilkada Jakarta berlangsung satu putaran," katanya.

Berita Terkait

News Update