Kelola Penyakit Diabetes dengan 6 Latihan Fisik Ini, Otomatis Turunkan Kadar Gula Darah

Rabu 20 Nov 2024, 21:53 WIB
Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan Tubuh salah satunya dapat mengelola penyakit diabetes. (Foto: Ist)

Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan Tubuh salah satunya dapat mengelola penyakit diabetes. (Foto: Ist)

POSKOTA.CO.ID – Selain menjaga asupan makanan, penderita diabeters juga harus tetap melakukan aktivitas fisik seperti olahraga secara rutin.

Dikethaui, beberapa kegiatan olahraga baik untuk tubuh yang dapat menurunkan kadar gula darah, seperti jalan di pagi hari.

Melansir Health Shots, berbagai aktivitas fisik yang teratur ini dapat membantu mengatur gula darah, meningkatkan sensitivitas insulin, dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

6 Latihan untuk Kelola Diabetes

Selain meningkatkan kekuatan tubuh, ternyata sederet jenis latihan olahraga ini juga dapat membantu mengelola diabetes, seperti:

1. Jalan Cepat

Aktivitas fisik ini dapat membantu meningkatkan kesehatan kardiovaskular, menurunkan kadar gula darah, hingga mengurangi stres.

Menariknya, jalan cepat mudah dilakukan, tidak memerlukan peralatan khusus, dan dapat dilakukan di mana saja, baik di luar ruangan sambil menghirup udara segar atau di dalam ruangan dengan treadmill.

2. Bersepeda

Mengenakan sepeda statis maupun di luar ruangan, bersepeda adalah latihan yang sangat baik. Ini dapat  membantu membakar kalori, meningkatkan kesehatan kardiovaskular, dan mengatur kadar gula darah.

Bersepeda akan membantu menggerakkan seluruh tubuh, sehingga akan membuat tubuh mengeluarkan keringat dan akan terasa lebih ringan.

3. Latihan Beban Tubuh

Latihan beban tubuh sangat bagus untuk dilakukan karena tidak memerlukan peralatan apa pun, dan dapat dilakukan di rumah atau di mana saja.

Beberapa latihan beban tubuh yang bisa dicoba seperti push-up, plank, squat, dan lunge. Anda bisa mencoba terlebih dulu dengan 2-3 set dengan 8-12 repetisi untuk setiap latihan.

4. Berlari

Berlari adalah cara yang bagus untuk membakar kalori, meningkatkan kesehatan jantung, dan mengelola kadar gula darah di dalam tubuh.

Berita Terkait

News Update