POSKOTA.CO.ID - Baim Wong telah menghadiri sidang lanjutan perceraiannya dengan Paula Verhoeven di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada Rabu, 20 November 2024.
Seusai keluar dari ruangan sidang, Baim Wong mengungkapkan keinginannya untuk bertemu sosok pria yang diduga sebagai selingkuhan sang istri.
Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, YouTuber itu keluar ruangan dengan wajah yang sumringah mengaku menantikan sidang selanjutnya.
Ia sempat mendengar kabar jika sosok pria yang dituding sebagai selingkuhan Paula itu akan hadir di sidang selanjutnya sebagai saksi,
Sehingga, ia mengungkapkan tidak sabar ingin bertemu sosok pria yang diduga sebagai selingkuhan istrinya itu di sidang pemeriksaan saksi.
“Saya malah nungguin dia katanya mau jadi saksi. Saya benar-benar nunggu banget,” kata Baim yang dikutip Poskota pada Rabu, 20 November 2024.
Ayah anak dua itu juga mengungkapkan jika banyak banget hal yang ingin disampaikan olehnya kepada sosok pria tersebut.
“Aduh, banyak banget deh yang mau saya sampaikan,” ucapnya.
Aktor itu berharap sosok pria itu akan hadir dan berharap juga proses perceraiannya berjalan dengan baik untuk pihak-pihak yang terkait.
“Doain aja dia dateng. Semoga semuanya berjalan dengan baik untuk semua pihak,” katanya.
Lebih lanjut, ia mengatakan jika sidang kali ini telah menyerahkan lebih dari 40 bukti kepada majelis hakim.