POSKOTA.CO.ID - Link DANA Kaget menjadi salah satu fitur digemari oleh pengguna aplikasi DANA, karena memberikan kemudahan dalam berbagi saldo DANA gratis.
Di era digital seperti sekarang, dompet elektronik menjadi solusi praktis untuk berbagai transaksi digital.
Platform DANA menjadi salah satu yang banyak digunakan masyarakat Indonesia karena menghadirkan berbagai fitur yang memudahkan dalam mengelola keuangan digital.
Dengan fitur menarik seperti DANA Kaget, penggunanya bisa berbagi saldo dengan teman atau keluarga hanya melalui link khusus.
Namun, di balik kemudahan ini, muncul ancaman berupa penipuan yang mengatasnamakan link DANA Kaget.
Penipu memanfaatkan popularitas fitur ini untuk menyebarkan link palsu yang bisa mengancam keamanan data pribadi Anda.
Untuk itu, penting bagi pengguna aplikasi dompet elektronik DANA untuk mengetahui modus-modus yang sering digunakan penipu untuk menjerat para korbannya:
Modus Penipuan Link DANA Kaget
Melansir dari dana.id, berikut adalah modus-modus yang kerap digunakan penipu untuk menjebak pengguna dengan mengatasnamakan link DANA Kaget:
1. Phishing
Phishing adalah metode penipuan yang bertujuan mencuri data pribadi korban, seperti username, password, atau informasi keuangan.
Biasanya penipu akan mengirimkan link yang menyerupai situs resmi DANA dan saat korban mengklik link tersebut, mereka diarahkan ke situs palsu.
Jika korbannya memasukkan data pribadi, informasi tersebut bisa langsung dicuri oleh penipu dan bisa merugikan Anda.