4 Trik Menghilangkan Iklan di Hp Android yang Sering Mengganggu

Selasa 19 Nov 2024, 06:49 WIB
Ada beberapa cara ayang bisa dilakukan untuk menghapus iklan di hp android. (Poskota/Nur Rumsari)

Ada beberapa cara ayang bisa dilakukan untuk menghapus iklan di hp android. (Poskota/Nur Rumsari)

POSKOTA.CO.ID - Simak cara menghilangkan iklan di Hp Android yang sering muncul secara tiba-tiba sehingga membuat pengguna merasa terganggu.

Anda pasti pernah mendapatkan iklan yang muncul secara tiba-tiba di notifikasi ponsel Anda. Hal ini tentu sangat mengganggu kenyamanan Anda.

Apalagi, jika iklan muncul ketika Anda sedang melakukan aktivitias seru di Hp, seprti menonton video YouTube atau mmebaca artikel di portal berita.

Kemunculan iklan secara tiba-tiba ini membuat aktivitas pengguna jadi terhenti dan tertunda.

Tak perlu khawatir, sebab ada cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi iklan yang sering muncul di Hp.

Cara untuk mengtasi hal tersebut pun sangatlah mudah. Dengan melakukan cara ini, pengguna jadi bisa melakukan banyak kegiatan di ponselnya tanpa merasa terganggu.

Lantas, bagaimana cara menghilangkan iklan yang muncul di Hp Android? Melansir dari situs resmi Telkomsel, berikut beberapa triknya.

Trik menghilangkan Iklan di Hp Android

1. Gunakan Pengaturan di Security

Trik pertama yang bisa dilakukan untuk meminimalisr munculnya iklan, yakni dengan mengubah pengaturan di Hp.

  1. Buka menu Setting atau Pengaturan atau Setelan
  2. Setelah itu, piih menu Security atau Keamanan
  3. Kemudian, klik Privacy
  4. Lalu, aktifkan Do Not Allow Installations from Unknows Sources atau Jangan Izinkan mengunduh dari sumber yang tidak diketahui
  5. Setelah itu, ikaln tidak akan muncul lagi

2. Gunakan Pengaturan di Browser

Cara lain yang dapat digunakan untuk menghilangkan iklan adalah sebagai berikut.

  1. Buka browser di Hp mu
  2. Masuk ke menu Setting atau Pengaturan
  3. Kemudian, klik Adblocks atau Pop-ups atau Redirects
  4. Setelah itu aktifkan fitur
  5. Iklan tidak akan lagi muncul di Hp Anda

3. Gunakan Fitur Play Protect

Selanjutnya, Anda juga dapat menghilangkan iklan dengan menggunakan fitur Play Protect.

  1. Buka aplikasi Google Play Store
  2. Pilih bagian profil mu yang berada di pojok kanan atas
  3. Setelah itu, pilih menu Play Protect
  4. Kemudian, pilih opsi Setting di bagian kanan atas
  5. Selanjutnya, aktifkan Play Protect

4. Mengubah Private DNS

Untuk menggunakan cara ini, Anda dapat mengikuti tutorial berikut.

  1. Buka menu Setting atau Setelan atau Pengaturan di Hp Anda
  2. Selanjutnya, pilih menu Connection dan internet atau Koneksi dan Jaringan
  3. Kemudian, pilih menu Private DNS
  4. Lalu, klik Private DNS Provider Hostname
  5. Setelah itu, ketik dns.adguard.com aau us.adhole.org pada kolom yang tersedia
  6. Selanjutnya klik Save untuk mengaktifkan fitur DNS

Nah, itu dia beberapa informasi mengenai cara menghilangkan iklan di Hp Android agar tidak lagi terganggu ketika sedang

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMKiypAsw67y8Aw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid dan jangan lupa ikuti kanal https://www.whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

Cara Melacak HP Hilang Meski Mati Total

Kamis 21 Nov 2024, 15:27 WIB
undefined

News Update