Periksa speaker atas dan bawah untuk memastikan suaranya jernih dan tidak pecah. Pastikan volume terdengar merata tanpa distorsi.
8. Sub Key
Tes tombol-tombol fisik seperti tombol power, volume, home, dan back. Jika tombol-tombol tersebut berubah warna saat ditekan dalam modul tes, berarti semuanya masih berfungsi normal.
9. Grip Sensor
Cek grip sensor dengan memegang dan melepaskan HP. Jika HP bergetar saat dipegang dan berhenti bergetar saat dilepaskan, sensor ini berfungsi dengan baik.
10. Front Cam
Uji kamera depan Samsung dan ambil beberapa foto. Pastikan hasilnya jernih tanpa blur di layar kamera.
11. Hall IC
Tes ini digunakan untuk memeriksa sampul magnetik pada HP. Fitur ini penting jika Anda menggunakan flip cover. Pastikan layar mati secara otomatis saat flip cover menyentuh layar.
12. Loopback
Gunakan tes Loopback untuk memastikan kondisi IP Address atau pengaturan konektivitas lainnya pada perangkat.
Dengan mengecek semua fitur di atas, Anda dapat memeriksa kelayakan HP bekas yang akan dibeli dengan harga yang ditawarkan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.