2 Kondisi Ini Menyebabkan Saldo Dana Bansos PKH Anda Dihentikan oleh Kemensos, Simak di Sini!

Minggu 17 Nov 2024, 08:20 WIB
Ilustrasi kartu penerima bansos yang tidak bisa digunakan kembali karena terdapat kondisi penyebab bansos PKH dihentikan. (Facebook/infobansosbpntdan pkh)

Ilustrasi kartu penerima bansos yang tidak bisa digunakan kembali karena terdapat kondisi penyebab bansos PKH dihentikan. (Facebook/infobansosbpntdan pkh)

Kepemilikan aset seperti kendaraan bermotor mewah, rumah besar, atau tanah luas dapat menjadi alasan pencabutan karena dianggap tidak lagi memenuhi kriteria keluarga miskin.  

2. Tidak Lagi Memenuhi Komponen PKH

Komponen PKH seperti ibu hamil, anak usia sekolah, atau lanjut usia menjadi penentu kelayakan penerima. Jika tidak ada lagi anggota keluarga yang sesuai dengan komponen ini, bantuan bisa dihentikan.

3. Kesalahan Pendataan

Terkadang, bantuan dihentikan akibat kesalahan dalam pendataan, seperti perubahan alamat, nama tidak sesuai, atau data keluarga tidak diperbarui.

Langkah yang Harus Dilakukan Jika Bansos Dihentikan

Jika Anda tidak menerima bantuan PKH, segera lakukan langkah berikut:  

1. Konfirmasi kepada Pendamping Sosial atau Pihak Desa

Tanyakan kepada pendamping sosial di wilayah Anda mengenai alasan pencabutan bansos. Mereka akan membantu memberikan penjelasan lebih lanjut.

2. Perbaikan Data

Untuk alasan teknis seperti pindah rumah atau kesalahan pendataan, data Anda biasanya masih bisa diperbaiki. Hubungi pihak desa/ kelurahan atau melalui pendamping sosial untuk memperbarui informasi agar bisa kembali menjadi penerima bansos.  

Pencabutan bantuan PKH dilakukan untuk memastikan bahwa bantuan hanya diberikan kepada keluarga yang benar-benar membutuhkan.

Oleh karena itu, penting untuk selalu memastikan data Anda sudah sesuai dan memenuhi kriteria yang ditentukan. Jika ada masalah, segera laporkan dan koordinasikan dengan pihak terkait untuk mencari solusi terbaik.

Berita Terkait
News Update