Rekomendasi Aplikasi Investasi Kripto Terlengkap 2024 di Indonesia, Cek Apa Saja Keuntungannya

Sabtu 16 Nov 2024, 19:27 WIB
Ilustrasi 5 Aplikasi Crypto terbaik 2024 untuk download iOS dan Android. (Film frimu/Freepik)

Ilustrasi 5 Aplikasi Crypto terbaik 2024 untuk download iOS dan Android. (Film frimu/Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Kripto kini menjadi salah satu opsi utama untuk trading dan investasi. Hal ini wajar, mengingat jika kita berinvestasi hanya pada Bitcoin sejak awal tahun, aset tersebut mampu memberikan keuntungan lebih dari 58% kepada investor.

Apalagi, investasi di altcoin atau aset kripto alternatif berpotensi memberikan return hingga ribuan persen. Seiring meningkatnya minat terhadap aset digital ini, memilih aplikasi trading kripto yang tepat menjadi semakin penting.

Saat memilih aplikasi, pastikan untuk memperhatikan tidak hanya jumlah aset yang ditawarkan, tetapi juga fitur-fitur unggulan dan lisensi resmi yang dimiliki aplikasi tersebut.

Aplikasi dengan lisensi resmi memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan dalam transaksi, sehingga pengguna dapat berinvestasi dengan lebih tenang dan percaya diri. 

Aplikasi Kripto Terlengkap 2024 di Indonesia 

Berikut lima aplikasi trading kripto terbaik di Indonesia yang bisa dipertimbangkan:

  1. Pluang menawarkan lebih dari 1000 aset, termasuk 350+ koin kripto, saham AS, ETF, reksa dana, dan emas. Platform ini cocok untuk investor yang ingin memiliki portofolio beragam.
  2. Pintu dirancang untuk memberikan kemudahan penggunaan, terutama bagi investor pemula yang baru terjun ke dunia kripto.
  3. Indodax sebagai salah satu platform kripto terbesar dan tertua di Indonesia, menawarkan lebih dari 410 koin kripto dan memiliki volume perdagangan harian yang signifikan.
  4. Tokocrypto merupakan platform trading kripto yang bekerja sama dengan Binance, bursa kripto terbesar di dunia.
  5. Reku menyediakan lebih dari 175 koin kripto dan dikenal dengan layanan Reku VIP OTC, yang menawarkan biaya khusus bagi pengguna prioritas. 

Bermain kripto (cryptocurrency) menawarkan berbagai keuntungan, yang menjadikannya pilihan populer untuk investasi. 

Beberapa keuntungan utama dari bermain kripto antara lain:

Potensi Keuntungan yang Tinggi

  • Kripto, khususnya Bitcoin dan altcoin lainnya, dikenal dengan volatilitas harga yang tinggi. Hal ini memberi kesempatan bagi investor untuk meraih keuntungan yang signifikan dalam waktu singkat, terutama jika harga aset kripto naik pesat.

Diversifikasi Portofolio

  • Kripto memberikan peluang untuk mendiversifikasi portofolio investasi. Karena aset kripto berfungsi terpisah dari pasar saham atau komoditas tradisional, kripto bisa menjadi alat yang baik untuk menyebar risiko.

Akses ke Pasar Global

  • Aset kripto dapat diperdagangkan di pasar global 24 jam sehari tanpa terbatas pada jam kerja bank atau bursa saham tradisional. Hal ini memberikan fleksibilitas lebih dalam melakukan trading atau investasi.

Transaksi Cepat dan Murah

  • Transaksi kripto, terutama untuk transfer antarnegara, dapat dilakukan dengan biaya yang lebih rendah dan dalam waktu yang lebih cepat dibandingkan dengan transfer bank tradisional atau sistem pembayaran lainnya.
News Update