POSKOTA.CO.ID - Paula Verhoeven kembali menjadi sorotan usai dirinya mengunggah foto kebersamaannya dengan anak-anaknya, Kiano dan Kenzo.
Dalam unggahan tersebut, Paula juga mengungkapkan kerinduannya kepada kedua anaknya.
Bahkan ia berharap bisa mendapatkan kesempatan kembali untuk berkumpul dengan kedua anaknya suatu saat nanti.
“Semoga Allah mudahkan untuk kita berkumpul lagi dan bisa bobo bertiga lagi. Allah enggak tidur, Allah maha baik. Bismillah. Cukuplah Allah menjadi penolong kami dan Allah adalah sebaik-baiknya pelindung. Aamiin,” tulis Paula Verhoeven, melalui akun Instagram pribadinya pada Jumat, 15 November 2024.
Seolah-olah menanggapi hal tersebut, Baim Wong langsung mengunggah ulang postingan kerabatnya, yang berisi tentang orang yang suka menjelek-jelekkan orang lain.
Diketahui bahwa sejak mengajukan permohonan cerai talak, Kiano dan Kenzo berada dibawah pengasuhan Baim Wong.
"Tetaplah menjadi baik walaupun namamu sudah jelek di cerita orang lain. Karena omongan manusia hanya sepanjang lidahnya saja. Tidak berarti apa-apa,” bunyi kutipan yang diunggah Baim Wong pada Sabtu 16 November 2024.
Selain kutipan itu, ada juga kutipan lain yang dibagikan Baim Wong.
“Cercaan itu hanya sebentar, sepanjang ia hidup saja. Jika sudah mati, habis semua cerita. Dia mati, dia pula yang menanggung dosanya. Kita diisap bukanada berdasarkan omongan manusia.”
Unggahan tersebut sontak mendapat tanggap koian dari kerabatnya, sekaligus memberikan dukungan pada Baim Wong.
Kerabatnya memberikan dukungan pada Baim Wong dengan menyinggung soal tipu daya manusia.