Cek Nama Anda! Ini Kriteria KPM yang Tidak Bisa Terima Saldo DANA Bansos PKH dan BPNT dari Pemerintah di Akhir Tahun 2024

Sabtu 16 Nov 2024, 19:14 WIB
Daftar KPM yang gagal menerima bantuan saldo dana gratis dari bansos PKH dan BPNT tahun 2024 (poskota/faiz)

Daftar KPM yang gagal menerima bantuan saldo dana gratis dari bansos PKH dan BPNT tahun 2024 (poskota/faiz)

Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua KPM akan menerima bantuan tersebut. Berikut informasi penting terkait kelompok KPM yang bantuannya tidak dapat dicairkan lagi:

Kriteria KPM yang Tidak Bisa Cair

1. Tidak Memiliki Komponen PKH

KPM yang sebelumnya memiliki komponen seperti anak sekolah namun sudah lulus, sehingga tidak memenuhi kriteria PKH lagi, tidak akan menerima bantuan.

2. Mengundurkan Diri atau Lulus Sejahtera

KPM yang sudah dianggap mampu secara ekonomi atau mengundurkan diri dari program PKH dan BPNT juga tidak akan mendapatkan bantuan.

3. Data Tidak Valid atau Anomali

Jika terdapat ketidaksesuaian data di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) atau rekening, bantuan tidak dapat dicairkan.

4. Data Belum Padan dengan Dukcapil

Data KPM yang tidak sesuai dengan data kependudukan di Dukcapil juga akan menyebabkan bantuan tidak cair.

5. Tidak Lolos Verifikasi Kelayakan

Jika KPM dinyatakan tidak layak setelah verifikasi bulanan, maka bantuan tidak akan diberikan.

Bansos Cair di Akhir 2024

Dilansir dari tayangan YouTube GANIA VLOG, terdapat sejumlah program bantuan sosial pemerintah yang akan segera disalurkan kepada para masyarakat yang terverifikasi sebagai KPM, diantaranya:

1. Bantuan PKH Tahap Keenam

Saldo dana gratis dari bansos PKH dicairkan setiap dua bulan untuk KPM dengan kartu KKS Merah Putih melalui bank Himbara, dan dicairkan setiap tiga bulan untuk KPM melalui PT Pos Indonesia.

2. Bantuan Pangan Berupa Beras 10 Kg

Bantuan pangan berupa beras dari pemerintah akan diberikan kepada sekitar 22 juta KPM, masing-masing KPM akan menerima 10 kg beras.

3. Bantuan BPNT November-Desember

Tidak hanya bansos PKH, subsidi saldo dana bansos senilai Rp400.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) juga akan disalurkan kepada setiap KPM.

4. Bantuan PIP (Program Indonesia Pintar)

Bantuan subsidi saldo dana gratis dari Program Indonesia Pintar (PIP) akan dicairkan bagi siswa yang memenuhi kriteria, dengan dana mulai Rp450.000 hingga Rp1 juta.

5. Bantuan Susulan BPNT Melalui PT Pos Indonesia

Khusus untuk KPM yang belum menerima bantuan saldo dana gratis di tahap sebelumnya, pemerintah akan menyalurkan bantuan susulan yang akan diberikan melalui PT Pos Indonesia.

Berita Terkait

News Update