Data Pribadi Tiba-tiba Bocor? Ketahui Ciri-ciri HP Disadap dan Cara Mencegahnya di Sini

Jumat 15 Nov 2024, 20:17 WIB
Waspadai! Ini dia ciri-ciri HP disadap. (Freepik/Freepik)

Waspadai! Ini dia ciri-ciri HP disadap. (Freepik/Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Menyadari bahwa ponsel kita disadap bisa menjadi pengalaman yang sangat mengkhawatirkan, terlebih kemungkinan pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mengakses data pribadi.

Tidak hanya informasi pribadi terakses, penyadapan sering melibatkan instalasi malware yang dapat merusak perangkat atau memperluas jangkauan penyadapan ke perangkat lain di jaringan yang sama.

Oleh karena itu, keamanan ponsel menjadi hal yang sangat penting di era digital ini. Berikut adalah tanda-tanda HP yang disadap dan cara untuk mencegahnya yang dilansir dari YouTube Jelajah Tech.

Ciri-ciri HP Disadap 

1. Baterai Cepat Habis

Jika baterai Anda yang sebelumnya normal tiba-tiba cepat habis dan ponsel mudah panas, itu bisa menjadi tanda bahwa perangkat Anda sedang digunakan tanpa izin.

2. Suara Aneh Saat Telepon

Ciri lainnya yang bisa terjadi adalah ketika menelepon, Anda mungkin mendengar suara seperti distorsi, klik-klik, atau bisikan aneh.

Suara seperti jangkrik juga bisa terdengar saat menggunakan aplikasi telepon, hal ini bisa mengindikasikan aktivitas penyadapan di HP Anda.  

3. Aktivitas Tidak Wajar

Anda juga bisa mengenali HP disadap apabila tiba-tiba menyala atau mati sendiri, aplikasi yang tiba-tiba terbuka tanpa Anda jalankan.

Hal ini menunjukkan aktivitas tidak wajar yang bisa menjadi tanda bahwa ponsel Anda sedang dikendalikan pihak lain.  

4. Membutuhkan Waktu Lama Saat Dimatikan

Ponsel yang membutuhkan waktu lama untuk dimatikan bisa jadi sedang mengirim data ke pihak ketiga, terutama setelah panggilan, browsing, atau mengirim pesan.  

5. Pesan Aneh

Apabila Anda menerima pesan teks dengan simbol acak, kode OTP, atau link yang mencurigakan, hal ini bisa menjadi trik untuk menginfeksi perangkat Anda dengan malware.  

6. Iklan Pop-Up Tidak Wajar

Jika iklan tiba-tiba muncul tanpa Anda membuka aplikasi apa pun, ini patut diwaspadai sebagai gejala adanya malware diperangkat Anda.  

7. Kamera dan Mikrofon Aktif Sendiri

Hal lainnya yang bisa menjadi ciri HP disadap adalah kamera atau mikrofon yang aktif tanpa Anda gunakan bisa berarti perangkat Anda telah dimanipulasi.

8. Penggunaan Pulsa dan Kuota Data Tidak Wajar

Apabila Anda merasa lonjakan tajam dalam penggunaan data atau pulsa yang tidak sesuai dengan kebiasaan, ini bisa menjadi indikasi penyadapan atau malware masuk ke perangkat Anda.  

9. Tampilan Situs Web Berubah

Ketika browsing, tampilan situs menjadi aneh, tertutup tiba-tiba, atau muncul situs lain yang tidak Anda buka sebelumnya, ini juga menjadi ciri-ciri bahwa perangkat HP disadap.

10. Email Terblokir

Ciri terakhir yang bisa Anda waspadai adalah apabila Anda tidak dapat mengirim atau menerima email, ini bisa berarti akun email Anda telah diakses oleh pihak tidak bertanggung jawab.  

Cara Mencegah HP Disadap

Setelah mengetahui apa saja ciri-ciri HP yang disadap, berikut adalah cara yang bisa Anda gunakan untuk mencegah HP disadap:

1. Hindari Aplikasi Tidak Terpercaya

Jangan asal mengunduh aplikasi apalagi dari sumber yang tidak jelas, karena aplikasi yang modifikasi seperti WhatsApp atau Instagram versi mod bisa mengundang malware. 

2. Matikan Akses GPS

Tutup akses lokasi GPS ketika tidak digunakan untuk mengurangi risiko pelacakan atau penyadapan.  

3. Aktifkan Verifikasi Dua Langkah

Gunakan fitur verifikasi dua langkah pada aplikasi seperti WhatsApp, email, atau media sosial untuk menambah keamanan untuk akun media sosial Anda. 

4. Gunakan Aplikasi Anti-Malware

Untuk mencegah penyadapan, Anda bisa gunakan aplikasi antivirus atau anti-malware terpercaya untuk memindai dan melindungi perangkat Anda dari ancaman.  

Nah, dengan langkah pencegahan yang tepat, Anda bisa mengurangi risiko penyadapan dan melindungi data pribadi dari ancaman penyadapan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update