POSKOTA.CO.ID - Aplikasi akun WhatsApp anda bisa kalian kunci agar terhindar dibuka atau dibaca oleh orang lain.
Tentunya pesan WhatsApp ini sifatnya privasi jadi tidak boleh dibaca oleh sembarangan orang saat hp anda sedang dipinjam.
Caranya sangat mudah tanpa perlu aplikasi tambahan untuk mengunci akun WhatsApp anda.
Bisa gunakan sidik jari, pola atau sandi yang merupakan fitur dari aplikasi WhatsApp.
Dikutip dari Channel YouTube-nya @makinviral cara mengunci akun WhatsApp, diantaranya.
1. Pilih tiga titik yang ada dipojok atas kanan - pilih setelan.
2. Pilih privasi - kunci aplikasi - lalu aktifkan - lalu konfirmasi biometrik pilih pakai pin atau sidik jari.
3. Setelah itu pilih segera, 1 menit atau 30 menit, itu sesuaikan kebutuhan kalian.
Lalu kalian hanya tinggal keluar, dan sudah bisa akun WhatsApp anda sudah dikunci.
Anda bisa membuka kembali akun WhatsApp dengan sidik jari atau pin yang anda pilih tadi.
Itulah cara mengunci akun WhatsApp tanpa harus aplikasi tambahan.
Agar akun WhatsApp anda terhindar dari keisengan orang lain atau membaca chat atau pesan tanpa seizin kalian.