POSKOTA.CO.ID - Menjelang akhir tahun 2024, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Salah satunya pencaian saldo dana bansos PKH.
Menurut Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2019 tentang Penyaluran Belanja Bantuan Sosial, bansos mencakup berbagai bentuk bantuan berupa uang, barang, atau jasa yang diberikan kepada individu, keluarga, atau kelompok masyarakat yang masuk dalam kategori miskin, kurang mampu, atau berisiko sosial tinggi.
Terlepas dari perubahan kepemimpinan nasional, program bantuan sosial ini tetap berjalan sebagai upaya untuk mengurangi beban hidup bagi keluarga kurang mampu, terutama mereka yang masuk dalam kategori miskin dan rentan secara sosial-ekonomi.
Di akhir tahun ini, pemerintah merencanakan pencairan tiga jenis bantuan sosial yang penting bagi warga yang berhak menerima.
Bantuan ini akan diberikan untuk membantu keluarga yang kesulitan dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka, seperti pangan, kesehatan, dan pendidikan.
Salah satu hal yang penting untuk diperhatikan adalah, untuk dapat menerima bansos, masyarakat harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang menjadi acuan utama dalam penyaluran bantuan.
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, berikut ini ada 3 bantuan sosial yang akan cair di akhir November 2024: Bansos yang Cair di Bulan November 2024
Berikut adalah rincian tentang tiga bantuan sosial yang akan disalurkan pada bulan November hingga Desember 2024:
Bansos Cair di November-Desember 2024
1. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) adalah salah satu program utama yang diperuntukkan bagi keluarga penerima manfaat (KPM) untuk memenuhi kebutuhan pangan mereka.
Pada periode November hingga Desember 2024, KPM yang terdaftar dalam program ini akan menerima bantuan sebesar Rp400.000.
Bantuan ini dapat dicairkan dalam bentuk uang tunai yang dapat digunakan untuk membeli bahan pangan yang dibutuhkan.