Jika Anda ingin memastikan status penerimaan bansos PKH, Anda bisa melakukannya melalui situs resmi Kementerian Sosial. Berikut langkah-langkah untuk mengecek status penerima bantuan:
- Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi data sesuai wilayah tempat tinggal Anda, termasuk provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan kelurahan.
- Masukkan nama lengkap sesuai dengan KTP Anda sebagai Penerima Manfaat (PM).
- Masukkan kode verifikasi yang tertera (4 karakter).
- Klik tombol “Cari Data” untuk melihat status Anda.
Jika Anda terdaftar sebagai penerima bansos, status dan informasi pencairan akan muncul di layar.
Namun, perlu dicatat bahwa saat ini belum ada nama-nama penerima final saldo dana bansos PKH periode November-Desember 2024, karena masih dalam proses verifikasi.
Pastikan untuk terus memantau status Anda secara berkala melalui situs tersebut.
Demikian tadi informasi terkait proses pencairan saldo dana bansos PKH tahap 4 untuk bulan November-Desember 2024.
DISCLAIMER: Jadwal pencairan saldo dana bansos PKH bisa berubah. Selain itu, kata Anda dalam judul hanya tertuju bagi Keluarga Penerima Manfaat.
Untuk informasi lengkap terkait syarat dan prosedur PKH bisa diperoleh melalui situs resmi Kemensos atau kantor Dinas Sosial setempat
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.