Kasus Gondongan Meningkat, Ketahui 8 Obat Alami Ini yang Diklaim Dapat Mengatasinya

Kamis 14 Nov 2024, 21:23 WIB
Manfaat Lidah Buaya untuk Asam Lambung (Pixabay)

Manfaat Lidah Buaya untuk Asam Lambung (Pixabay)

Gejala gondongan biasanya berlangsung selama 1-2 minggu. Sehingga penting untuk meluangkan waktu dengan banyak istirahat agar tubuh dapat melawan infeksi dan dapat segera pulih.

Luangkan waktu unutk beristirahat dengan nyaman dan lakukan relaksasi yang cukup sampai demam yang terasa benar-benar hilang.

5. Herba Myrobalan

Herba Myrobalan memiliki sifat anti-inflamasi dan bisa menjadi alternative obat tradisional yang berguna untuk mengurangi pembengkakan yang disebabkan oleh gondongan.

Anda bisa membuat pasta kental dari campuran herba ini dan air. Setelah tercampur rata, lalu oleskan ke area yang bengkak.

6. Fenugreek

Fenugreek memiliki aktivitas farmakologis seperti sifat antimikroba, antivirus, dan anti-inflamasi. Mukosa dari biji fenugreek mendetoksifikasi radikal bebas untuk mengurangi pembengkakan dan nyeri.

Giling biji asparagus dengan biji fenugreek, kemudian campurkan hingga membentuk pasta kental. Oleskan pasta ini ke area yang terkena untuk mengurangi nyeri.

7. Daun Margosa (Daun Neem)

Daun margosa bisa membantu dalam mengobati gondongan. Caranya, hancurkan daun tersebut menjadi bubuk.

Kemudian campurkan jumlah yang sama dari bubuk tersebut dengan bubuk kunyit hingga membentuk pasta dengan menggunakan sedikit air.

Kemudian, oleskan pada area yang bengkak. Nantinya ini akan memberikan sedikit bantuan untuk mengatasi gondongan karena memiliki sifat anti-inflamasi.

8. Hindari Makanan Asam

Hindari makan makanan asam seperti buah jeruk dan yoghurt karena dapat menyebabkan nyeri saat mengunyah. Sebaliknya, lebih baik pilihlah cairan seperti air, buttermilk, dan sup sayuran.

Meski obat-obatan rumahan ini bisa digunakan, tapi perlu diingat bahwa daftar di atas mungkin tidak cocok untuk semua orang dan bukan pengganti perawatan oleh dokter.

Disarankan untuk memeriksa alergi atau melakukan uji tempel sebelum menggunakan obat tersebut.

News Update