Lowongan Petani Milenial 2024, Dapat Gaji Rp10 Juta Per Bulan!

Rabu 13 Nov 2024, 12:42 WIB
Nominal gaji yang didapat petani milenial per bulan. (Poskota/Gatot Poedji)

Nominal gaji yang didapat petani milenial per bulan. (Poskota/Gatot Poedji)

POSKOTA.CO.ID - Simak di sini informasi mengenai lowongan pekerjaan jadi petani milenial 2024 yang merupakan program terbaru Kementerian Pertanian (Kementan).

Baru-baru ini, Kementerian Pertanian meluncurkan program Petani Milenial yang ditujukan untuk generasi muda di Indonesia.

Program ini dibuat dengan tujuan untuk meningkatkan sektor pertanian di seluruh wilayh Indonesia.

Melalui program ini, pemerintah berharap para pemuda di Indonesia bisa berperan aktif dalam sektor pertanian dan ikut memajukannya.

Dengan hadirnya program ini juga diharapkan dapat mengoptimalkan ketahanan pangan di Indonesia melalui generasi muda.

Di sisi lain, program ini hadir juga sebagai upaya untuk meregenerasi sektor pertanian Indonesia yang semakin sedikit jumlah petani mudanya.

Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan generasi muda yang tertarik mendaftarkan diri dan bergabung dalam program ini.

Peserta nantinya bakal mendapatkan pelatihan gratis terkait pembangunan di sektor pertanian dan juga pendapatan minimal Rp10 juta per bulan.

Namun, perlu diingat bahwa gaji ini bukanlah pendapatan yang diberikan Kementan, melainkan hasil dari panen yang didapatkan petani milenial.

Untuk mendaftarkan diri dalam program ini, tentunya ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon peserta. Simak sejumlaah syarat dan cara daftar Petani Milenial di bawah ini.

Syarat Daftar Petani Milenial

Sejumlah syarat untuk mendaftarkan diri jadi Petani Milenial ini wajib dipenuhi oleh calon pendaftar kalau mau lolos jadi peserta.

Pastikan Anda mengetahui dan memenuhi segala persyaratan yang diberikan agar bisa lolos dalam seleksi ini.

Berikut ini beberapa persyarat untuk mendaftarkan diri jadi petani milenial yang harus dipenuhi.

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Usia minimal 19 tahun dan maksimal 39 tahun
  3. Mampu beradaptasi dengan teknologi
  4. Berdomisili dan merupakan penduduk di daerah setempat
  5. Memiliki pengalaman dasar di bidang pertanian
  6. Memiliki minat dalam usaha tani

Cara Daftar Petani Milenial

Bagi Anda yang ingin mendaftarkan diri dalam program ini bisa langsung mengakses situs resmi Kementerian Pertanian (Kementan) di https://latihanonline.pertanian.go.id/.

Pendaftaran untuk menjadi bagian dari petani milenial ini gratis, alias tidak dipungut biaya sepeser pun.

Apabila Anda ingin mendaftarkan diri dalam program ini, simak panduan lengkapnya di bawah ini.

  1. Masuk ke website resmi Kementerian Pertanian di https://latihanonline.pertanian.go.id/.
  2. Pilih menu "Pelatihan Petani Milenial"
  3. Selanjutnya, mulai lakukan pendaftaran online
  4. Masukkan NIK KTP yang valid
  5. Isi data diri secara akurat dan unggah pas foto berukuran 4x6 dengan resolusi maksimal 700 KB.
  6. Pastikan semua data diri yang dimasukkan sudah benar
  7. Kemudian, klik tombol "Daftar" untuk menyelesaikan proses pendaftaran.

Demikian informasi mengenai link serta syarat pendaftaran petani milenial 2024 secara online dengan mudah dan praktis.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskoa agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update