Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin 12 November 2024: Alisya Curiga Ajeng Tahu Sesuatu Soal Kematian Baskara

Selasa 12 Nov 2024, 11:22 WIB
Sinopsis Cinta Yasmin Episode 12 November 2024  (Foto RCTI Plus)

Sinopsis Cinta Yasmin Episode 12 November 2024 (Foto RCTI Plus)

POSKOTA.CO.ID - Spoiler alur cerita sinetron Cinta Yasmin Kamis, 12 November  2024 dapat kamu simak selengkapnya dalam artikel ini.

Apakah kamu gemar menonton sinetron? Jika iya, maka kamu dapat menyimak ulasan dalam artikel ini untuk mengetahui sinopsis sinetron Cinta Yasmin.

Perlu diketahui kalau Cinta Yasmin merupakan sinetron yang tayang di stasiun televisi RCTI dan dibintangi oleh Amanda Manopo serta Kenny Austin.

Jadi, bagi kamu yang mengidolakan keduanya wajib mengetahui spoilernya terlebih dahulu untuk mendapatkan gambaran alur cerita di episode mendatang.

Berikut ini sedikit spoiler di episode 12 November 2024 sinetron Cinta Yasmin yang tayang di RCTI

Ajeng Tolak Lakukan Autopsi untuk Baskara

Adapun, spoiler sinetron Cinta Yasmin hari ini episode 12 November 2024 akan menampilkan Alisya yang meminta untuk melakukan autopsi pada Basara, namun Ajeng menolaknya.

Dalam episode sebelumnya, diketahui bahwa Baskara jatuh dari lantai atas rumahanya setelah didorong oleh Ajeng ketika mereka sedang berdebat.

Ajeng yang melihat suaminya terjatuh, seketika langsung panik dan takut jika ada yang mengetahui perbuatannya.

Akibat jatuh dari lantai atas, Baskara pun dinyatakan meninggal dunia dan tidak bisa lagi diselamatkan.

Kematian Baskara membuat Romeo dan Alisya merasa sangat terpukul. Sebab, kedua orang ini memang yang paling dekat Baskara.

Alisya bahkan meminta Ajeng dan Rangga untuk melakukan autopsi terhadap jasad Baskara, namun keduanya langsung menolak dengan tegas.

Ajeng bahkan sempat memarahi Alisya karena meminta autopsi. Hal itu pun membuat Alisya langsung mencurigai ibunya.

Ia jadi berpikir kalau ada sesuatu yang disembunyikan sang ibu terkait kematian Baskara. Alisya yakin jika Ajeng mengetahui penyebab kematian Baskara.

Lantas, seperti apakah kelanjutan cerita di episode sebelumnya?

Untuk mengetahuinya, kamu dapat menyaksikannya sinetron Cinta Yasmin yang akan tayang malam ini, 12 November 2024 pukul 20.00 WIB di RCTI.

Demikian informasi mengenai spoiler sinopsis sinetron Cinta Yasmin episode 12 November 2024 yang dapat disaksikan nanti malam.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskoa agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update