Nominal saldo dana gratis yang diberikan oleh pemerintah melalui program bansos PKH ini bervariasi sesuai komponen yang diterima setiap KPM. Bagi KPM yang menerima bantuan via KKS, pencairan ini sudah dalam proses pengecekan akhir.
Hasil final closing menunjukkan bahwa status sudah siap dan tinggal menunggu beberapa tahapan pengecekan lebih lanjut, seperti verifikasi rekening serta konfirmasi SP2D.
Proses Pengecekan Bansos via DTKS
Bagi KPM yang ingin mengecek status bantuan, bisa melalui aplikasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk melihat apakah rekening mereka telah terdaftar atau belum.
Pada pengecekan malam lalu, status rekening masih berupa strip atau belum muncul. Namun, karena sudah mencapai tahap final closing, diharapkan dalam waktu dekat akan segera berubah menjadi "siap cair."
Selain itu, bagi KPM yang menerima bantuan via pos, final closing untuk tahap sebelumnya (Juli-September 2024) menunjukkan beberapa bantuan masih dalam proses pengecekan berkelanjutan.
Berdasarkan final closing November-Desember, evaluasi komponen menunjukkan bahwa jumlah KPM via pos yang terdaftar mulai berkurang.
Evaluasi ini menyisakan beberapa KPM via pos yang akan mendapatkan bantuan, sementara data lainnya telah diintegrasikan secara murni dalam KKS.
Itulah informasi terkini terkait final closing bansos PKH tahap 6 periode November-Desember 2024. Semoga ini menjadi kabar baik bagi seluruh KPM yang sedang menantikan pencairan bantuan sosial.
Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.
DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.