NIK KTP dan KK Atas Nama Anda Terverifikasi Menerima Subsidi Saldo DANA Bansos PKH dan BPNT Alokasi November-Desember 2024, Cek Selengkapnya!

Selasa 12 Nov 2024, 10:31 WIB
KPM dengan NIK KTP dan KK terverifikasi dapat bantuan saldo dana gratis dari bansos PKH dan BPNT (poskota/faiz)

KPM dengan NIK KTP dan KK terverifikasi dapat bantuan saldo dana gratis dari bansos PKH dan BPNT (poskota/faiz)

Sejak beberapa hari terakhir, terpantau bahwa bansos PKH telah memasuki tahapan penentuan KPM dan verifikasi cek rekening. Langkah ini bertujuan untuk memastikan setiap penerima yang tercantum sudah memenuhi syarat.

Selain itu, komponen penerima bantuan juga sudah dievaluasi sehingga bantuan bisa segera dicairkan. Semakin cepat proses ini selesai, semakin cepat pula bantuan PKH dan BPNT akan sampai kepada para penerima, diharapkan bisa cair sebelum pertengahan Desember 2024.

Dalam proses penyaluran bantuan akhir tahun ini, pihak bank penyalur, Kementerian Sosial (Kemensos), dan dinas terkait bekerja keras untuk memastikan pencairan rampung sebelum akhir tahun.

Berdasarkan pengalaman tahun 2023, bantuan PKH biasanya lebih dulu dicairkan di pertengahan November, dengan selisih waktu tidak terlalu jauh dari BPNT.

Namun, besar kemungkinan bahwa tahun ini proses pencairan saldo dana bansos bisa lebih cepat, mengingat percepatan tahapan evaluasi dan verifikasi rekening.

Proses Verifikasi dan Validasi Data KPM

Tepat pada hari ini, Selasa, 12 November 2024, akan diadakan proses verifikasi dan validasi untuk calon KPM baru, baik untuk program bansos PKH maupun BPNT.

Ini termasuk perbaikan data bagi penerima yang mengalami kendala atau kegagalan validasi data. Finalisasi data ini akan membantu memastikan bahwa seluruh KPM yang layak dapat menerima bantuan tepat waktu.

Diketahui, proses final closing verifikasi data para penerima manfaat ini akan menjadi penutup sebelum masuk ke tahapan pencairan.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update