Korban Selamat Kecelakaan Maut Tol Cipularang KM 92 Masih Dirawat Intensif

Selasa 12 Nov 2024, 18:08 WIB
Ketua RT 04  RW 03, Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi, Edi Supriady saat dijumpai poskota.co.id, Selasa, 12 November 2024. (Poskota/Ihsan)

Ketua RT 04 RW 03, Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi, Edi Supriady saat dijumpai poskota.co.id, Selasa, 12 November 2024. (Poskota/Ihsan)

POSKOTA.CO.ID - Ketua RT 04 RW 03, Kelurahan Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi, Edi Supriady (39), memberi kesaksian tentang satu keluarga yang menjadi korban selamat saat kecelakaan di Tol KM 92 Cipularang, Jawa Barat, Senin, 11 November 2024.

Korban selamat tersebut adalah keluarga dari Daffa Dwi Juliansyah (27) warga Gang Bengkong, Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi.

"Pertama kali dapat info dari tetangga depan rumah dia persis, info tadi malam katanya korban kecelakaan tol," kata Edi Supriady saat dijumpai wartawan di Padurenan, Selasa, 12 November 2024.

Sekitar pukul 18.00 WIB, Senin malam, HP Edi mendapat notifikasi melalui WhatsApp. Notifikasi itu berisi gambar kondisi keluarga Daffa Dwi Juliansyah.

"Kemudian mereka kirim foto ke saya, setelah kirim foto, dia ngabarin lagi, kabarnya selamat, cuma mobilnya aja yang parah," jelasnya.

Edy perlahan-lahan berkomunikasi dengan ayah Daffa, bernama Heri. Heri diketahui termasuk salah satu korban selamat yang berada di dalam mobil tersebut.

Sementara, kerusakan mobil yang dinaiki satu keluarga tersebut, dari pengakuan Heri, mengalami kerusakan 80 persen.

Kendati demikian, saat ini keadaan keluarga Daffa dipastikan sadar. Mereka hanya mengalami luka ringan. "Alhamdulillah kondisinya sadar cuma luka-luka aja sih yang saya tahu itu," tuturnya.

Dari informasi yang ia terima, di dalam satu mobil tersebut berisi satu keluarga besar Heri. "Satu keluarga, istri anak, anaknya 3 sama adiknya kalau ga salah adik ipar Pak Heri," kata Edi.

Saat ini, keluarga Daffa masih menjalani perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Purwakarta. "Sampai saat ini korban pun belum di rumah karena jalani perawatan di Purwakarta sana," pungkasnya.

Sebagai informasi, kecelakaan maut terjadi di KM 92 Tol Cipularang, pada pukul 15.15 WIB.

Berita Terkait

News Update