POSKOTA.CO.ID – Saat ini WiFi publik, free WiFi, atau WiFi gratis telah tersedia di mana saja. Seperti tempat makan, hotel, hingga di beberapa taman umum.
Tentunya ini akan menjadi fasilitas yang banyak diminati orang. Menggunakan WiFi publik memang memberikan kenyamanan, hemat dan praktis terntunya.
Namun ternyata, ini mengandung beberapa risiko keamanan. Anda harus bijak saat mengakses server hosting agar terhindar dari berbagai ancaman siber di dalamnya.
Tips Aman Pakai WiFi Publik
Agar terhindar dari berbagai ancaman free WiFi yang bisa saja membahayakan, berikut ini beberapa hal yang dapat dilakukan agar lebih aman saat mengakses internet melalui WiFi publik, dilansir DewaWeb:
1. Pakai Jaringan yang Dikenal dengan Bijak
Saat ingin menggunakan jaringan free WiFi di kafe atau restoran, hindari menggunakan secara asal.
Tanyakan dulu pada pengelola mengenai jaringan yang disediakan khusus untuk para pelanggan itu.
Dengan menggunakan akses WiFi yang jelas, Anda dapat menghindari jebakan WiFi yang menggunakan nama yang mirip.
Jangan biarkan gadget otomatis menyambung dengan hotspot terbuka, walaupun itu adalah tempat nongkrong yang sering dikunjungi.
Cara dengan memilih ‘forget this network’ pada settings WiFi agar tidak otomatis login saat kembali di sana.
Hindari juga melakukan online banking atau membuat transaksi penting saat menggunakan akses free wifi.
2. Tingkatkan Keamanan Perangkat
Sebelum menggunakan akses WiFi publik, hal pertama yang harus dilakukan adalah meningkatkan keamanan ke dalam perangkat gadget seperti laptop.