Menggunakan jaringan pribadi virtual (VPN) dapat menyembunyikan alamat IP Anda yang asli sehingga lokasi sebenarnya tidak terdeteksi. VPN akan membuat jalur yang terenkripsi saat Anda berselancar di internet, yang dapat menyamarkan lokasi Anda dan mencegah pelacakan.
6. Nonaktifkan Fitur “Find My Device” atau “Temukan Perangkat Saya”
Fitur bawaan seperti “Find My Device” di Android atau “Find My iPhone” di perangkat iOS memungkinkan pelacakan lokasi HP yang hilang atau dicuri.
Untuk menghindari pelacakan, Anda bisa menonaktifkan fitur ini di pengaturan keamanan perangkat. Namun, ingat bahwa ini akan membuat Anda kesulitan mencari perangkat jika hilang.
7. Gunakan Aplikasi Keamanan
Beberapa aplikasi keamanan pihak ketiga memungkinkan Anda untuk mengatur perangkat agar tidak mudah dilacak. Aplikasi ini biasanya menyediakan fitur seperti masking lokasi, yang dapat menyembunyikan lokasi asli perangkat Anda dari sistem pelacakan.
8. Hindari Menggunakan Lokasi di Media Sosial
Media sosial seringkali meminta lokasi saat Anda membuat unggahan. Matikan fitur lokasi pada aplikasi media sosial atau hindari menandai lokasi secara publik untuk menghindari pelacakan.
Selain itu, perhatikan privasi di media sosial dengan menyesuaikan siapa yang bisa melihat unggahan Anda.
Dengan melakukan beberapa langkah di atas, Anda bisa menjaga privasi dan mencegah pelacakan yang tidak diinginkan.
Namun, tetap perlu diingat bahwa pencegahan pelacakan tidak sepenuhnya menghilangkan kemungkinan dilacak, terutama jika pelacakan dilakukan oleh otoritas resmi atau pihak dengan akses khusus.
Demikian tadi, informasi terkait cara agar HP tidak bisa dilacak.
DISCLAIMER: Informasi ini bertujuan untuk membantu meningkatkan kesadaran privasi, dan tidak mendukung tindakan ilegal atau upaya menghindari pelacakan oleh pihak berwenang.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.