POSKOTA.CO.ID - Ada cara mudah agar nomor hp Anda tidak bisa dicari orang lain di aplikasi Getcontact, maka dari itu simak informasi selengkapnya berikut ini.
Anda dapat menemukan dan mengunduh aplikasi Getcontact melalui Google Play Store atau App Store karena aplikasi ini dipastikan sudah legal.
Belakangan ini ramai yang menggunakan aplikasi tersebut untuk melacak nomor hp tidak dikenal yang mencoba menelpon atau mengirim pesan ke kontak pribadi seseorang.
Pada dasarnya kehadiran Getcontact sangat membantu para pengguna karena memiliki beragam manfaat di dalamnya.
Manfaat Menggunakan Aplikasi Getcontact
Mengutip situs web resmi www.getcontact.com, ada beberapa manfaat menggunakan aplikasi Get Contact yaitu sebagai berikut:
1. Menapis Panggilan yang Mengganggu
Apabila Anda sudah memiliki akun Getcontact, maka secara otomatis aplikasi ini akan menapis panggilan telepon yang mengganggu.
Jadi akan terlihat keterangan ‘Spam’ pada aplikasi ketika nomor hp Anda ditelepon oleh orang yang sengaja melalukan spam panggilan.
2. Mengidentifkasi Nomor Hp
Beberapa dari Anda mungkin jarang menyimpan nomor hp orang lain. Namun melalui Getcontact, Anda dapat melihat nama yang menelpon Anda meski nomornya belum disimpan.
Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini dapat mengidentifikasi atau melacak nomor hp seseorang.
3. Melihat Tag Nama Pemilik Nomor Hp
Selain itu, Anda juga dapat melihat sejumlah tag nama pemilik nomor hp yang Anda dicari melalui Getcontact.
Melalui cara tersebut, Anda jadi mengetahui nomor hp tersebut diberi nama apa oleh kontaknya.