POSKOTA.CO.ID - Insentif Prakerja berhak diberikan kepada setiap peserta yang telah menyelesaikan tahap pelatihan.
Insentif saldo dana gratis bisa diklaim ke rekening bank atau dompet elektronik yang sebelumnya telah didaftarkan ke akun Prakerja.
Adapun Insentif Prakerja yang bisa ditarik oleh masing-masing peserta adalah senilai Rp700.000.
Nominal Rp700.000 tersebut meliputi insentif pasca pelatihan (Rp600.000) dan survei evaluasi sebanyak dua kali (Rp100.000).
Insentif sebesar Rp700.000 di luar dari saldo pelatihan sebesar Rp3.500.000 yang hanya dikhususkan untuk membeli kelas pelatihan.
Akan tetapi, terkadang ada kendala teknis yang bisa mengakibatkan pencairan insentif saldo dana gratis tidak bisa diklaim.
Jika insentif Prakerja tidak bisa diklaim padahal sudah mengikuti dan menyelesaikan pelatiahan dengan segala ketentuannya, peserta dapat melakukan beberapa langkah pemecah masalah.
Cara Mengatasi Insentif Prakerja yang Tidak Bisa Diklaim
Terdapat beberapa langkah yang bisa Anda lakukan pada saat insentif saldo dana gratis dari Prakerja belum bisa diklaim, antara lain;
1. Periksa Data Pribadi
Verifikasi Akun: Pastikan data pribadi di akun Kartu Prakerja sudah benar dan lengkap. Cek nama, nomor identitas, dan data penting lainnya.
Email dan Nomor Telepon: Pastikan alamat email dan nomor telepon yang terdaftar aktif dan dapat dihubungi.
2. Cek Status Pencairan
Akses Platform Prakerja: Masuk ke akun Kartu Prakerja melalui situs resmi atau aplikasi. Cek status pencairan insentif.